SuaraBekaci.id - Keluarga Glazer siap menjual Manchester United dengan memasang harga 3,75 miliar pound (Rp 64,2 triliun), lapor laman surat kabar Inggris, Daily Mail dikutip dari Antara, Senin (5/9/2022).
Laporan tersebut menyatakan jumlah ini sudah lebih dari cukup untuk menjual klub Manchester tersebut dan menarik calon pembeli.
Orang terkaya di Inggris, Jim Ratcliffe, adalah pendukung Manchester United dan baru-baru ini berusaha membeli Chelsea sebelum Todd Boehly dan konsorsiumnya yang justru mendapatkan The Blues.
Namun menurut Daily Mail, kemungkinan Dubai akan mengikuti jejak Abu Dhabi dan Arab Saudi dalam membeli klub Liga Premier.
Pendukung Manchester United sedang menunggu lama keluarga Glazer hengkang dari pemilik Setan Merah, apalagi setelah musim lalu klub ini tak bisa finis empat besar sehingga tak bisa bertanding dalam kompetisi Liga Champions.
Keinginan Dubai dalam membeli Manchester United sendiri tak begitu mengejutkan karena sebelum ini pun Abu Dhabi dan Arab Saudi masing-masing membeli Manchester City dan Newcastle United.
Tetapi, menurut Daily Mail, siapa pun yang membeli Manchester United harus merogoh kantong begitu dalam karena begitu besar dana yang dibutuhkan untuk mengakusisi klub ini.
Angka Rp 64,2 triliun ini terbilang besar. Jika dibandingkan dengan APBD Kota Bekasi tahun anggaran 2022, total anggarannya hanya mencapai Rp 5,58 triliun.[Antara]
Baca Juga: Keluarga Glazer Banderol Manchester United di Angka Rp 64,2 Triliun
Tag
Berita Terkait
-
Perseteruan dengan Lisandro Martinez Belum Selesai, Paul Scholes Ungkap Fakta Baru
-
Carrick Disebut Tak Layak Permanen, Ini 4 Calon Kuat Pelatih Manchester United
-
Sinopsis Titip Bunda di Surga-Mu, Drama Keluarga Penuh Penyesalan
-
Pundit Legenda MU Roy Keane dan Gary Neville Dikritik, Dinilai Lebih Cari Sensasi
-
Ikuti Jejak Sang Ayah! Anak Robin van Persie Cetak Dua Gol Sensasional dalam Debut Profesional
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
Terkini
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan