SuaraBekaci.id - Curhatan seorang anak yang mengungkapkan kelakuan sang ibunda tak bertanggung jawab baru-baru ini menjadi sorotan.
Hal itu dibagikannya secara anonim sebagai sender melalui akun @convomfs di jejaring media sosial Twitter pada Minggu (21/08/2022).
"Ya Allah lemes banget nggak tahu harus gimana lagi," buka sender dilihat Suarabekaci, Rabu (24/08/2022).
Sender mengatakan bahwa dia diberikan uang Rp700 ribu oleh sang ayah untuk melunasi uang sisa tunggakan biaya sekolah ketika dirinya duduk di bangku SMP.
Uang itu harusnya dibayarkan oleh ibunya, akan tetapi struk pembayaran berkata hal lain.
"Ternyata waktu aku minta struknya malah dikasih bekas pembayaran Rp200 ribu itu juga dari uang KIP," ungkap sender.
Faktanya, sang ibu berbohong dan menilap uang biaya sekolah tersebut yang entah kemana perginya.
Lebih lanjut, sender menjelaskan bahwa dirinya tinggal bersama dengan sang nenek karena orang tuanya telah bercerai.
Kini, sender telah duduk di bangku kelas 1 Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri.
Kondisi sender tampaknya hidup serba kekurangan, sebab baju seragam SMA pun dirinya belum memiliki dana untuk membelinya.
Akhirnya, mau tak mau sender harus memakai baju seragam bekas milik tetangganya.
"Aku lagi butuh banget uang kalian ada saran nggak cara dapetin penghasilan untuk anak pelajar gimana ya? Makasih banyak yang udah baca ini," tutupnya.
Cuitan itu seketika ramai dan mencuri atensi warganet hingga banjir beragam tanggapan di kolom komentar.
Bahkan banyak warganet yang hendak memberikan bantuan ke sender tersebut.
"Gue mau komenin ortu lu tapi capek juga nggak ada solusi, tapi gue emosi banget ya Tuhan, nder coba join grup jualan spotify/netflix gitu-gitu, atau coba jualan aja kalau kamu bisa masak, jualan yang modal kecil aja macam cilor/cireng/telor gulung," tulis @13art***.
Tag
Berita Terkait
-
Duh! Kelakuan Bejat Kepala Sekolah di Purbalingga, Sodomi Muridnya yang Berusia 14 Tahun
-
Momen Haru Ruben Onsu Peluk dan Cium Betrand dan Thalia saat Antarkan Sekolah, Netizen: Didikan Yang Baik
-
Enggak Ada Saingan, Pelajar Ini Pergi Sekolah Diantar Pakai Truk
-
Viral Anak Yatim Juara Lomba 17-an Terpaksa Jual Hadiah TV untuk Biaya Sekolah, Publik Banjir Air Mata
-
Pelajar SMK Tewas Usai Ditendang Teman Sendiri Di Sekolah, Polisi Turun Tangan
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
BRI Visa Infinite Perkuat Layanan Nasabah Prioritas dan Private dengan Beragam Premium Benefits
-
Projo Setuju Gubernur Dipilih DPRD, Siapa Diuntungkan?
-
7 Fakta Keji Pasutri Juragan Nasi Kuning Paksa Karyawan Berhubungan Badan
-
Jusuf Kalla Lepas Relawan PMI untuk Bencana Sumatera dan Aceh
-
Libur Usai, Arus Balik Dimulai: Ini Imbauan Penting untuk Penumpang Kereta Api