SuaraBekaci.id - Kota Bekasi, Jawa Barat punya destinasi wisata baru bernama Danau Kramba Preto yang berlokasi di Kelurahan Bojong Menteng, Kecamatan Rawalumbu.
Destinasi wisata baru itu diresmikan oleh Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto. Danau Kramba Peto sendiri merupakan objek wisata yang diinisiasi dan dikembangkan oleh warga setempat, dibantu sejumlah komunitas peduli lingkungan dengan memanfaatkan Situ Rawa Gede serta mengubahnya menjadi tujuan wisata elok untuk dikunjungi.
"Saya apresiasi betul buat warga Bojong Menteng, khususnya Bang Haji Ujat dan kawan-kawan telah sukses memanfaatkan danau menjadi objek wisata yang sekarang diberi nama Wisata Danau Kramba Preto yang sangat estetik," katanya di Bekasi, Senin.
Pemerintah Kota Bekasi mendukung segala upaya masyarakat dalam memajukan daerah dengan mengembangkan potensi wilayah menjadi destinasi wisata yang diyakini mampu menggerakkan roda perekonomian masyarakat khususnya warga setempat.
Baca Juga: 7 Tempat Wisata di Bandung yang Viral di TikTok, Jadi Rekomendasi!
Sebagai bentuk dukungan pemerintah daerah, Tri berjanji memberikan bantuan berupa perbaikan akses jalan masuk menuju objek wisata serta bantuan tanaman untuk penghijauan di area tersebut.
"Nanti saya menugaskan Disparbud dan DBMSDA untuk bersinergi melakukan penghijauan dan perbaikan akses masuk yang tampak kumuh dan rusak berikut pembenahan drainase agar pengunjung merasa lebih nyaman," ucapnya.
Tokoh masyarakat sekaligus penggagas Danau Kramba Preto Ujat mengungkapkan sedikit sejarah asal muasal pemberian nama danau yang dikelola dan menjadi tanggung jawabnya itu.
"Saya memberi nama Danau Kramba Preto ini ada sejarahnya, preto singkatan dari preman tobat, dulu saya preman tapi alhamdulillah sudah lama bertobat dan siap mengabdikan diri kepada Allah, lingkungan, dan masyarakat," ucapnya.
Ujat juga menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Kota Bekasi atas dukungan yang diberikan terhadap kreativitas masyarakat, khususnya warga Bojong Menteng.
Baca Juga: Ada Destinasi Wisata Baru Buat 'Kumkum' di Probolinggo, Lokasinya Dekat Pelabuhan
"Semoga sinergi ini dapat terus ditingkatkan dan semoga lokasi ini mampu menjadi objek wisata unggulan yang banyak dikunjungi wisatawan," katanya.
Peresmian objek wisata Danau Kramba Preto Rawalumbu Kota Bekasi ditandai dengan penandatanganan prasasti oleh Pelaksana tugas Wali Kota Bekasi Tri Adhianto bersama penggagas, Ujat. [Antara]
Berita Terkait
-
Fakta Baru Kasus Pagar Laut Bekasi, SHM Palsu Diduga Diagunkan ke Sejumlah Bank Swasta
-
Polisi Dalami Kasus Kematian Samson, Preman Kampung Tewas Dikeroyok Massa di Sukabumi
-
Mengerikan! Puluhan Orang Keroyok Samson si Preman Kampung Sukabumi hingga Tewas
-
Geosite Sipinsur, Tempat Wisata Favorit Pencinta Alam di Tepian Danau Toba
-
Resmi! Buntut Kasus Pagar Laut, Nusron Copot 5 Orang Pegawai BPN Bekasi, 1 Dipecat
Terpopuler
- Alat Berat Sudah Parkir, Smelter Nikel PT GNI yang Diresmikan Jokowi Terancam Tutup Pabrik
- Nikita Mirzani Akui Terima Uang Tutup Mulut dari Reza Gladys: Dikasih Duit Ya Diambil
- Kemendagri Beberkan Sanksi untuk Kepala Daerah yang Absen Retreat di Akmil Magelang
- Rumah Mau Dirobohkan Nikita Mirzani, Umar Badjideh: Duit Endorse Berapa, Biaya Renovasi Berapa...
- Jairo Riedewald: Saya Adalah Kelinci Percobaan
Pilihan
-
Shin Tae-yong Gantikan Indra Sjafri? Erick Thohir Kasih Kode Ini
-
Keputusan PSSI Pecat Indra Sjafri Disambut Nyinyir Netizen: Taunya Ditunjuk Jadi Wakil Dirtek
-
Investasi Rp42 Triliun Era Jokowi Terancam Gulung Tikar, Bagaimana Nasib Pekerja?
-
Patrick Kluivert Belum Pilih Asisten Lokal, Erick Thohir Ogah Ikut Campur
-
PSSI Berani Pecat Indra Sjafri? Erick Thohir: Saya Belum Bisa...
Terkini
-
Sebelum Ditahan KPK, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto Sempat Datangi Rumah di Bekasi
-
Patuhi Titah Megawati, Walkot Bekasi Tri Adhianto Pilih Lakukan Kegiatan Ini
-
Mengembangkan Ekosistem Kerajinan Bambu: Perjalanan Bambu Tresno Bersama BRI UMKM EXPO(RT) 2025
-
Didemo Murid Sendiri, Kepsek MAN 2 Kota Bekasi Akui Gedung Bocor dan Rusak
-
Muda dan Berani! 850 Siswa MAN 2 Kota Bekasi Demo Transparansi Dana Sekolah