SuaraBekaci.id - Aksi nekat dilakukan seorang pria di Sukabumi, Jawa Barat. Bagaiman tidak, si pria itu memasang cincin ke alat vital miliknya. Akibatnya, cincin itu pun tak bisa terlepas.
Kejadian ini terjadi pada Minggu (14/8/2022). Untuk bisa melepas cincin di alat vital pria nekat itu, petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) sampai turun tangan.
Petugas Damkar Kota Sukabumi sampai harus menggunakan alat khusus untuk bisa melepas cincin dari alat vital pria tersebut.
"Iya, kemarin ada warga yang meminta bantuan petugas untuk melepaskan Cincin di kemaluannya," kata Kabid Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Damkar Kota Sukabumi, Sudrajat mengutip dari Sukabumiupdate--jaringan Suara.com
Menurut keterangan dari Sudrajat, korban sebenarnya sempat dibawa keluarga ke rumah sakit. Namun pihak rumah sakit tidak sanggup untuk melepas cincin itu dari alat vital korban.
Pihak rumah sakit sempat menyarankan agar permasalahan di organ vital pria itu ditangani di rumah sakit besar di luar Sukabumi.
Pada akhirnya petugas Damkar yang dihubungi pihak keluarga. Untuk melepaskan Cincin dari Mr P, petugas damkar mengerahkan alat khusus.
"Evakuasi dilakukan sekira pukul 18.30 WIB dan berhasil dilepaskan pada pukul 18.40 WIB. Alhamdulillah petugas berhasil melepaskan Cincin yang terpasang di kemaluan orang tersebut," sambungnya.
Sudrajat menduga, pria paruh baya yang nekat melakukan aksi tersebut mengalami gangguan jiwa.
"Sepertinya mengalami gangguan jiwa. Cincin yang dipasang di kemaluannya sudah berlangsung cukup lama," ucapnya.
Berita Terkait
-
Rumah Sakit Angkat Tangan, Petugas Damkar Gunakan Alat Khusus untuk Lepaskan Cincin dari Mr P Seorang Pria di Sukabumi
-
Menjerit Kesakitan, Begini Nasib Pria di Baros yang Nekat Pasang Cincin di Mr P
-
Sempat Menjerit Kesakitan, Begini Nasib Pria Asal Sukabumi yang Nekat Pasang Cincin di Mr P
-
Kata Dokter Boyke, Memuaskan Pasangan Tidak Bisa Dilakukan Hanya dengan Mr P Saja Loh!
-
Beraksi 2 Kali, Pelaku Pamer Mr P di Cipayung Buntuti Ibu-ibu Lain di Beda RT, Pegang Dada Korban saat ke Warung
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi