SuaraBekaci.id - Gelora Bung Karno atau GBK rencananya bakal digeruduk oleh ribuan pecinta sepeda ontel pada pada 14 Agustus 2022.
Ribuan pecinta sepeda ontel itu bakal menggeruduk GBK dalam rangka merayakan HUT ke-77 Republik Indonesia.
"Kami harapkan kegiatan ini bisa ikut menciptakan pembauran antar-generasi, karena yang boleh berpartisipasi tak hanya generasi tua, tapi juga milenial," kata Ketua panitia aksi Ontel Cinta Tanah Air (OCTA) Tomi Ari Sudewi dalam keterangan persnya di Jakarta, Sabtu (6/8/2022).
Kegiatan itu diperkirakan akan diramaikan oleh 5.000 pecinta sepeda ontel dari beragam komunitas dan lintas generasi.
Ia menyebut, beberapa tokoh direncanakan hadir dalam kegiatan it, seperti Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran , Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto dan Kepala Dinas Olahraga Provinsi DKI Jakarta Achmad Firdaus.
Selain itu, Padepokan Dakwah Sunan Kalijaga (Padasuka) pimpinan KH Syarif Rahmat juga akan terlibat dalam kegiatan ini.
Syarif mengaku terkesan dengan komunitas pencinta sepeda ontel ini lantaran dinilai sangat kompak dan tidak mengutamakan ego personal dalam mengelola organisasi.
"Ada sekelompok orang yang tak memikirkan diri mereka sendiri. Itulah komunitas sepeda ontel, yang tak saling tanya soal biaya, atau nanti pulang bawa apa," katanya.
Ia menambahkan, mereka memelihara dua unsur yang mulai hilang saat ini yakni kesederhanaan dan kebersamaan.
Baca Juga: Kedapatan Pakai Narkoba, Manajer BCL Ditangkap Polisi
Beberapa komunitas yang akan bergabung dalam kegiatan ini antara lain Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI), Persaudaraan Sepeda Ontel Nusantara (PESONA), Komunitas Ontel Batavia (KOBA), Bintaro Ontel Solidarity (BOS) dan masih banyak lagi.
Mereka akan memulai perjalanan dari GBK sekitar pukul 06.00 WIB menuju Mapolda Metro Jaya.
Lalu mereka akan melintasi jalan Gatot Soebroto mengarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, kemudian ke makam Pangeran Jayakarta di Jatinegara Kaum, Jakarta Timur, lanjut ke Kota Tua, hingga finis kembali di area Plaza Barat GBK. [Antara]
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan