SuaraBekaci.id - Meski Pemilihan Presiden (Pilpres 2024) masih lama, namun aroma Pemilihan Umum (Pemilu 2024) sudah tercium, seperti dukungan-dukungan dan deklarasi untuk bakal calon, salah satunya kepada Ganjar Pranowo.
Kali ini, ribuan santri di Pondok Pesantren Al-Makkiyah, Cilamaya Kulon, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyatakan deklarasi kepada Ganjar Pranowo jadi Presiden 2024 mendatang.
"Ini acara positif yang memang harus berlangsung secara universal di setiap kabupaten," kata Pengasuh Pondok Pesantren Al-Makkiyah KH Muhammad Maki.
Ia menyampaikan, Ganjar Pranowo merupakan figur pemimpin yang mumpuni, memiliki rekam jejak yang baik, berkarakter ramah, merakyat, tetapi juga tegas. Ganjar juga dinilai sebagai tokoh yang dinilai memiliki segudang program yang terbukti menurunkan kemiskinan di Jawa Tengah.
Baca Juga: Elektabilitas Ganjar Pranowo Berada di Puncak, Anies Baswedan Berada di Posisi Kedua
Menurut dia, Ganjar Pranowo dinilai sebagai figur pemimpin nasionalis agamis yang merakyat, berkepribadian baik dan bebas dari korupsi.
Karena itu, dalam acara Sejuta Shalawat dan Doa Bersama untuk Bangsa, di Pondok Pesantren Al-Makkiyah, ribuan santri, kiai, ibu-ibu majelis taklim dan masyarakat menginisiasi terbentuknya relawan Santri Dukung Ganjar atau SDG.
Kiai Maki menilai, kegiatan kali ini bermanfaat untuk lebih mendekatkan sosok dan kepemimpinan Ganjar Pranowo kepada kalangan akar rumput.
"Ini acara yang positif yang memang harus berlangsung secara universal di setiap kabupaten. Harapannya adalah mudah-mudahan apa yang dicita-citakan Pak Ganjar untuk bangsa ini bisa terlaksana," katanya pula.
Diharapkan, ke depan Pemerintah Indonesia di bawah kepemimpinan Ganjar Pranowo periode 2024-2029 dapat menjalin sinergi dengan ulama, pondok pesantren maupun para santri, demi menjaga NKRI hingga menangkal radikalisme.
Koordinator Wilayah SDG Jabodetabek Farhan Ikhsan mengatakan, masyarakat Indonesia membutuhkan figur pemimpin yang dekat dengan rakyat, memiliki integritas dan bergerak atas dasar kepedulian terhadap masyarakat.
"Yang pertama, kita melihat Bapak Ganjar Pranowo memang sosok yang mudah bermasyarakat. Artinya sering turun ke masyarakat, melihat masyarakatnya sendiri," katanya lagi.
Ia menyampaikan, selain sikapnya yang merakyat dan egaliter, tokoh yang gemar bersepeda itu juga disukai masyarakat karena kinerjanya yang sudah terbukti. Hal inilah yang menjadi alasan elektabilitas Ganjar unggul dalam banyak survei menghadapi kancah Pilpres 2024.
Santri Dukung Ganjar, kata Farhan, selaku wadah bagi kalangan santri hingga ulama siap untuk terus mendekatkan Ganjar ke kalangan yang lebih luas.
Bahkan, pihaknya akan menyasar kota/kabupaten lain demi menyukseskan gerakan Ganjar Pranowo Presiden 2024. [Antara]
Berita Terkait
-
Masih di AS Saat Pilkada, SBY di AS Siapkan 'Oleh-oleh' untuk Presiden Prabowo
-
Blunder Raffi Ahmad 'Endorse' Cagub Jakarta, Memangnya Pejabat Negara Boleh Ikut Kampanye?
-
Hapus Postingan Surat Dukungan Prabowo, Intip Deretan Blunder Raffi Ahmad sebagai Utusan Khusus Presiden
-
Misteri Kekayaan Sultan Andara, LHKPN Jadi Bukti?
-
Rekam Jejak Maruarar Sirait, Diduga Tampil Podcast Gegara Panik Jagoan di Pilkada Jakarta Ngedrop
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
BN Holik-Faizal Deklarasi Kemenangan Raih Suara 45,70 Persen di Real Count Pilkada Bekasi
-
Ada Penawaran Apa Saja di Promo 12.12 Blibli?
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO