SuaraBekaci.id - Area Sentra Grosir Cikarang (SGC) yang berlokasi di Jl. RE. Martadinata No.95, Cikarang Kota, Kabupaten Bekasi pada Rabu (13/7/2022) sempat panas disebabkan terjadinya bentrok antar anggota ormas.
Bentrok terjadi antar anggota GMBI dan GMPI. Mengutip dari Bekasi24jam--jaringan Suara.com, pihak kepolisian menyebut bahwa bentrok disebabkan masalah sepele.
"Ya ada kejadian (bentrokan) antar ormas," ungkap Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi AKBP Aris Timang.
Ia mengatakan bahwa hal yang memicu terjadinya pertikaian dikarenakan selisih paham. Meski begitu, ia enggan menjelaskannya secara mendetail.
"Saling tersinggung saja, terus ribut," ujarnya.
Beruntung bentrok tidak meluas dan berlangsung lama. Pihak kepolisian kemudian dibubarkan petugas kepolisian yang datang menyisir lokasi bentrokan setelah beberapa menit.
Dari video yang diunggah tampak sejumlah orang bergerombol dan tampak membawa sejumlah benda tumpul.
Mereka saling berkejaran satu sama lain di pinggir jalan. Hingga saat ini belum diketahui penyebab dari bentrok antar anggota ormas tersebut.
Video bentrok ormas ini membuat publik di sosial media banyak memberikan komentar. Mereka justru banyak yang memberikan komentar menggelitik.
Baca Juga: Video Bentrok Ormas Pecah di Sentra Grosir Cikarang, Warganet: Mau Heran tapi Bekasi
"Bekasi lagi Bekasi lagi," unggah akun @yon***
"Mau heran tapi Bekasi," tambah akun @dic***
"Bekasi kota ormas bubarin aja pak @ridwankamil @daniramdan0112 bekasi aman tanpa ormas," tulis akun @rud***
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74