SuaraBekaci.id - Publik kembali dibuat kaget dan geram dengan beredarnya video seorang remaja tanggung alias ABG melakukan gerakan salat sambil merokok.
Video aksi tak terpuji pemuda ini viral di media sosial dan diunggah sejumlah akun, salah satunya akun @teropongmakassar.
Dari unggahan itu terlihat pemuda dengan baju hitam dan celana putih melakukan gerakan salat. Jadi membuat geram publik, terlihat dalam video bahwa pemuda itu melakukan gerakan salat sambil merokok.
"Temannya yang merekam adegan ini nampak juga terdengar suara candaan serta tertawa menyaksikan gerakan sholat itu, serta terdengar pula suara anak kecil dalam rekaman tersebut," tulis narasi dari unggahan video tersebut.
"Tak hanya tertawa, perekam pun juga terdengar memberikan pujian atas aksi yang di rekamnya,"
Dari video memang tampak, si pemuda itu dengan santainya melakukan gerakan salat sambil bercanda.
Tak hanya sambil memegang rokok, si pemuda pun tanpa beban cengengesan saat melakukan gerakan salat tersebut.
Belum jelas kapan dan di mana aksi si pemuda ini namun sejumlah netizen menganggap kejadian ini terjadi di Sulawesi Selatan.
"Dari bcaranya, orang sulsel ji ini," tulis netizen.
Baca Juga: Video Viral ABG Melecehkan Agama Islam, Terekam Salat Sambil Merokok
Sontak saja, aksi si pemuda ini pun membuat berang publik. Mereka meminta agar si pemuda segera ditangkap karena telah menistakan agama Islam.
"Lapor tangkap minta maaf ngga ada epek jera jadi kejadian penistaan agama tdk akan habis," unggah akun @azi***
"Begini jadinya anak jaman sekarang mau viral tp di salah gunakan viralnya," tambah akun lainnya.
"Tidak lucu mempermainkan agama jangan mempermainkan Tuhan,"
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar