SuaraBekaci.id - Dua orang warga dan seekor sapi kurban yang baru saja disembelih tercebur ke sungai irigasi. Kejadian ini sontak memicu jerit histeris warga.
Insiden sapi kurban yang baru disembelih dan dua orang warga tercebur ke sungai ini terjadi di depan Musala Al-Ikhlas, Kelurahan Bekasi Jaya, Bekasi Jaya, Kota Bekasi pada Minggu (10/7/2022).
Peristiwa tersebut sempat diabadikan oleh kamera ponsel warga dan tersebar ke jejaring media sosial, salah satunya diunggah oleh akun @bekasigue_ hingga menjadi viral.
Dari video yang beredar terlihat, seekor sapi baru saja disembelih oleh warga di Hari Raya Idul Adha. Sapi tersebut disembelih tepat di pinggir sungai.
Dua orang warga kemudian mencoba memindahkan posisi sapi yang baru saja disembelih. Namun tak disangka, sapi tersebut kemudian meronta dan mengamuk.
Kedua orang warga yang coba menenangkan sapi tersebut terlihat tak kuasa menahan amukan sang sapi. Hingga keduanya bersama si sapi tercebur ke sungai.
Insiden tersebut sontak mengundang jerit histeris warga yang tengah menyaksikan acara pemotongan hewan kurban.
Di sungai terlihat, kedua warga yang tercebur berusaha menyelamatkan diri mereka dan mengangkat sapi tersebut kembali ke daratan.
Beredarnya video ini sontak mengundang reaksi dari netizen. Ada yang mengamati video tersebut dengan seksama dan menemukan jika tali yang digunakan untuk mengikat sapi terlalu tipis.
Baca Juga: Kemnaker Serahkan 25 Hewan Kurban untuk Memperingati Hari Raya Idul Adha
Namun ada juga yang mencurigai jika ada sebagian warga yang sudah memprediksi jika insiden tersebut bakal terjadi.
"Kang rekam seperti sudah tau hal itu akan terjadi," tulis netizen itu.
Ada pula yang menduga jika sapi tersebut meronta dan mengamuk usai disembelih karena sang jagal tak menyelesaikan tugasnya dengan baik.
Tag
Berita Terkait
-
Viral! Bocah Menangis Menolak Pulang, Minta Ayah Nikahi Gurunya
-
Apa Itu Segitiga Kematian di Wajah? Viral Kisah Suami Meninggal Usai Istri Iseng Pencet Jerawatnya
-
Viral Menu Kering MBG Disebut Jatah 2 Hari, Kepala SPPG Bekasi: Itu Salah Paham
-
Viral Purbaya Resmikan Pinjol Yayasan Al Mubarok, Kemenkeu Pastikan Hoaks
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi