SuaraBekaci.id - Sejumlah pihak memprediksi bakal muncul kandidat duet baru jelang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yakni Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono. Duet Anies-AHY dinilai berpeluang menang di Pilpres 2024.
Menurut pengamat politik yang juga Direktur Eksekutif Kajian Politik Nasional Adib Miftahul, pasangan ini cukup menjanjikan untuk Pilpres 2024.
Akan tetapi kata Adib, untuk keduanya bisa menang tergantung pada lawan politiknya di pemilihan umum (Pemilu) 2024.
"Tergantung lawannya nanti. Kalau misalnya kontestasi Pilpres, taruhlah kita katakan begitu, lawannya ada tiga pasang, ( duet Anies-AHY) ini berpeluang besar menang," ungkapnya mengutip dari Wartaekonomi--jaringan Suara.com
Ditambahkan Adib, seandainya dalam usungan tersebut terjadi bersamaan dengan kandidat Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, duet tersebut dinilai akan menjadi lawan terkuat Anies-AHY.
Menurut Adib, elektabilitas yang dimiliki Ganjar sebagai capres yang selalu ada diurutan ketiga teratas hasil lembaga survei sekaligus diusung PDI Perjuangan, lalu disandingkan dengan Khofifah yang memiliki masa di Jawa Timur, akan menjadi lawan yang cukup berat bagi Anies-AHY.
Meski begitu ucap Adib bahwa duet Anies-AHY masih memiliki kemungkinan yang cukup besar memenangkan kontestasi politik di Pilpres 2024.
"Saya kira ini juga calon lawan berat bagi Anies dan AHY. Tetapi kalau tiga pasang, saya kira Anies-AHY ini berpeluang besar, tetapi kalau misalnya head to head dengan Ganjar-Khofifah, misalnya, ini lawan yang cukup berat," jelas Adib.
Lebih lanjut kata Adib, seandainya keluar tiga nama seperti Prabowo Subianto dan Cak Imin sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden, duet Anies-AHY masih cukup berpeluang memenangkan kontestasi politik.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi