
SuaraBekaci.id - Jordi Amat resmi melanjutkan karier ke klub Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT). Kepindahan Amat pun menimbulkan pro kontra di pecinta sepak bola nasional.
Dalam pernyataan di akun Instagram pribadinya, Jordi Amat menjelaskan soal kepindahan ke JDT. Dalam pernyataannya tersebut, Jordi Amat panjang lebar menjelaskan situasi yang ia hadapi.
"Hal pertama yang ingin saya klarifikasi adalah semua tuduhan yang salah terhadap saya, yang mengatakan bahwa saya ingin mendapatkan paspor Indonesia hanya untuk bisa bermain sebagai kuota Asia di tim baru saya, JDT," unggah Amat di @jordiamat5
"Saya ingin semua orang tahu bahwa sebelum saya mengambil keputusan ini, saya juga mendapatkan beberapa tawaran dari beberapa liga-liga kuat dari negara lainnya,"
Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Nyatakan Dukungan ke Jordi Amat usai Pindah ke JDT

"Saya bergabung dengan JDT bukan karena uang semata, alasan saya bergabung dengan Johor adalah berdasarkan usaha saya beradaptasi di Asia, karena kedekatan dengan Indonesia dan juga saya memungkinkan untuk lanjut berkompetisi di level tertinggi sepak boal Asia, karena JDT bersaing di ACL, Asia Champions League,"
Penjelasan Jordi ini juga mendapat respon dari striker kelahiran Barcelona yang saat ini bermain di Liga India, Álvaro Vázquez.
Menurut Vazquez di kolom komentar akun Instagram Jordi Amat, rekannya itu tak perlu menjelaskan ke publik soal kepindahan ke JDT.
"Anda tidak perlu menjelaskan. Terima kasih kepada nenek Anda, karena itu Anda dapat membantu tim nasional Indonesia untuk mencapai hal-hal hebat, saya tahu Anda akan mencapainya,"
"Sekarang Anda sudah bergabung ke klub hebat di mana Anda dapat terus tumbuh dan beradaptasi dengan sepak bola Asia. Sebagai teman terbaik, saya berharap Anda sukses," tulisnya.
Baca Juga: Jordi Amat Klarifikasi Usai Diperkenalkan JDT, Begini Tanggapan Netizen
Namun komentar dari Vazuqez justru membuatnya mendapat cibiran dari publik Indonesia. Sejumlah hinaan dituliskan netizen Indonesia kepada Vazquez.
Berita Terkait
-
Babak 8 Besar ACL Elite, dan Hilangnya Tuah Sandy Walsh bagi Yokohama F. Marinos
-
Cetak Gol Meliuk untuk Dewa United, Mengapa Egy Maulana Tak Bisa Melakukannya di Timnas?
-
Media Vietnam Soroti Rencana Indonesia Naturalisasi Pemain Liga Inggris
-
Final Copa del Rey: Gol Roket Pedri Bawa Barcelona Unggul 1-0
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
Tag
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Nekat Bawa Miras di Konser Iwan Fals, Puluhan Penonton Diciduk Polisi
-
5 Sabun Cuci Muka untuk Kulit Kering, Recommended Teregistrasi BPOM
-
Indonesia Getol Negosiasi Bareng AS, Hubungan dengan China Terancam?
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
Terkini
-
BRI Kucurkan KUR Rp42 T, UMKM Pertanian Jadi Prioritas
-
Jangkau 88% Wilayah Indonesia, 1,2 Juta AgenBRILink Layani Keuangan Hingga ke Pelosok Negeri
-
Terjebak Kobaran Api! Ibu dan Anak di Jatiasih Tewas, Saksi Dengar Suara Ini
-
Dari CS ke Pahlawan UMKM, Kisah Inspiratif Mantri BRI Berdayakan Pengrajin Gerabah di Lombok
-
BRI Berdayakan 14,4 Juta Pengusaha Wanita, Bukti Komitmen Hadirkan Kesetaraan Gender