SuaraBekaci.id - Sosok Raffi Ahmad begitu lekat dengan dunia entertainment. Berbagai profesi mulai dari aktor, penyanyi, komedian, bintang iklan, presenter hingga pengusaha dunia hiburan pernah ia lakoni.
Namun kekinian, Raffi Ahmad mengeluarkan pernyataan jika dirinya ingin pensiun dini dari dunia yang telah membesarkannya tersebut.
Raffi Ahmad mengatakan ia bakal berupaya untuk mengurangi aktifitasnya di dunia entertaint pada usia 40 tahun.
Ia juga menyebut ingin mempunyai banyak waktu dengan keluarganya saat itu.
Karena disibukan dengan sejumlah pekerjaannya, hubungan Raffi Ahmad dan Rafathar tampak tidak terlalu dekat.
Rafathar saat ini enggan menghabiskan waktu bersama Raffi Ahmad di waktu luangnya.
"Papa sedih Rafathar udah besar kalau diajak pergi, enggak mau," ujar Raffi Ahmad dilansir dari YouTube Uya Kuya TV pada Selasa (28/6/2022).
Pria yang kerap disebut Sultan Andara itu mengaku takut meninggal muda sehingga tidak bisa menghabiskan waktu bersama keluarganya.
"Gua cuma takut mati cepat kayak bokap gua. Gua selalu dihantui itu karena bokap gua meninggal umur 46-47," ucapnya.
Baca Juga: Raffi Ahmad Ingin Pensiun Dini Agar Banyak Waktu untuk Keluarga: Gua Takut Mati Cepat
Karenanya, suami Nagita Slavina itu berjanji akan pensiun dini di usia 40 tahun agar bisa menghabiskan waktu dengan keluarganya.
"Gua sudah berjanji dengan diri gua, umur 40 nanti gua sudah bisa banyak waktu sama mereka. Makanya sekarang gua kejar kerjanya dulu," sambungnya.
Raffi Ahmad juga meminta putra sulungnya agar tidak menutup hati kepadanya di waktu mendatang.
"Mungkin waktu sama Papanya enggak banyak. Tapi, Rafathar jangan lupa sama Papa ya," pungkasnya.
Terkait hal tersebut, sejumlah netizen pun memberi komentar beragam.
"Jangan sampai nyesal, masa-masa itu begitu cepat berlalu," tulis seorang netizen, "Ketakutan semua ayah," ucap netizen lain.
Tag
Berita Terkait
-
Deretan Aktor Ini Gabung Film Baru Gardeners Karya Sutradara Nam Dong Hyup
-
ALPHA DRIVE ONE Resmi Debut, Arno Absen Tampil Akibat Patah Tulang
-
BoA Hengkang dari SM Entertainment, Tutup Perjalanan Seperempat Abad
-
Pecah Telur! Timothee Chalamet Menang Aktor Terbaik di Golden Globe 2026
-
Ukir Sejarah, Lisa BLACKPINK Didapuk sebagai Presenter di Golden Globes
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
Pilihan
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar