SuaraBekaci.id - Publik dibuat heboh dengan video saat polisi menilang sebuah pemotor di halaman sebuah dealer motor. Pada unggahan video tersebut terdapat narasi bahwa si pemilik motor ditilang usai baru membeli motor.
"Baru beli motor ditilang" tulis akun fendimobile775 menyertai keterangan di video tersebut seperti dikutip dari unggah akun Instagram @undercover.id
Awalnya publik begitu heran dengan aksi polisi tersebut menjatuhkan sanksi tilang kepada si pemilik kendaraan.
Dalam video yang beredar nampak bahwa si pemilik video tak terima ditilang.
"Ini posisinya udah di dealer pak," kata si pemilik kendaraan moge tersebut kepada petugas kepolisian.
"Ini posisinya di dealer bukan di jalan," tambahnya.
Akan tetapi kekinian, terungkap fakta baru mengenai viralnya video tersebut.
Peristiwa yang viral ini sendiri terjadi di Bandar Lampung.
Dari unggahan terbaru akun Instagram @undercover.id disebutkan bahwa peristiwa terjadi pada Kamis, 23 Juni 2022 pukul 09:00 WIB.
Baca Juga: Upaya Polda DIY Cegah Klitih, Sosialisasi Dealer Motor hingga Maksimalkan Penerangan Jalan
Dalam narasi disebut bahwa pemilik kendaraan sempat melajukan kendaraannya di Jalan Untung Suropati berboncengan dengan pasangannya.
Saat melintas di Jalan Ahmad Yani menuju Jalan Kartini, petugas kepolisian mengejar si pemilik kendaraan.
"Polisi kemudian mengejar motor untuk dilakukan penilangan karena motor moge menggunakan knalpot brong,"tulis narasi dalam video tersebut.
"Usai ditilang, polisi kemudian membawa motor ke Mapolresta Bandar Lampung,"
“Video ini viral, anggota yang bertugas serta pemilik motor telah dimintai keterangan,” ujar Ipda Tajudin Kanit Patroli Satlantas Polresta Bandar Lampung.
Unggahan terbaru ini pun membuat publik menjadi riuh. Sejumlah warganet kemudian mengatakan bahwa sejak awal cukup curiga dengan video yang diunggah rekan pemilik kendaraan tersebut.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan