SuaraBekaci.id - Ada cerita menarik dari pelaksanaan Haji 2022, salah satunya soal bahasa Indonesia yang makin populer di Madinah, Arab Saudi.
Hal ini disampaikan oleh Muhammad Nasril, petugas Haji Indonesia dari Aceh seperti dikutip Suara Bekaci dari laman resmi Kementerian Agama (Kemenag).
Menurut Nasril dalam artikelnya tersebut, jemaah haji asal Indonesia yang tidak fasih berbahas Arab tidak perlu khawatir saat berpergian.
Hal ini lantaran di sejumlah tempat publik di Madinah, masjid, toko-toko penjualan suvenir, maupun kawasan komersial sudah banyak yang menggunakan bahasa Indonesia, termasuk di Masjid Nabawi.
"Memasuki area Masjid Nabawi, kita akan menemukan sejumlah papan informasi petunjuk arah dalam bahasa Arab dan Inggris dan juga bahasa Indonesia," tulis Nasril.
"Misalnya, petunjuk tempat salat dan wudu wanita. Hal ini sangat memudahkan jemaah Indonesia memahaminya untuk mengurangi salah arah, tanpa harus ada penerjemah," urainya.
Menurut penjaga di kawasan Masjid Nabawi, Abdurrahman, penggunaan bahasa Indonesia pada tanda-tanda jalan tersebut karena Indonesia merupakan salah satu negara yang paling banyak jemaahnya di Madinah.
"Untuk memudahkan jemaah dari Indonesia, mereka sangat ramai di sini," ujar Abdurrahman.
Dituliskan oleh Nasril, bahwa kehadiran jemaah haji asal Indonesia ternyata menjadi menjadi duta untuk mengampanyekan bahasa Indonesia di kota Madinah.
Baca Juga: Apa itu Miqat Makani dalam Ibadah Haji dan Umrah?
"Mereka layak dikatakan duta karena berhasil menarik para pedagang-pedagang di sekitar Masjid Nabawi untuk belajar bahasa Indonesia," jelas Nasril.
"Penggunaan bahasa Indonesia oleh pedagang ini tentu punya tujuan untuk memikat pembeli dari Indonesia, meskipun kadang-kadang pengucapan dan arti kata yang diucapkan kerap salah. Selain di pasar, di tempat umum lainnya seperti penjaga hotel juga kerap berbahasa Indonesia,"
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan