SuaraBekaci.id - Masih ingat dengan nama Luah Mahessa? Pemain keturunan yang beberapa waktu lalu sempat bergabung di timnas U-19 Indonesia bersama Jack Brown dkk.
Luah Mahessa ialah pemain keturunan Indoensia. Darah Indonesia berasal dari sang ayah yang berasal dari Bukitinggi, Sumatera Barat.
Luah juga memiliki saudara kembar, Kelana Mahessa yang juga sempat tergabung di skuat U-19 di bawah pelatih Shin Tae-yong pada dua tahun lalu.
Saat ini, Luah sendiri berstatus tanpa klub. Sebelumnya, pemain yang berposisi gelandang serang ini bermain untuk klub Jerman, Bonner SC U-19.
Sebelum bergabung di Bonner SC U-19, Luah sempat bermain di klub Jerman lainnya, DJK Sudwest.
Meski saat ini tanpa klub, Luah di unggahan akun Instagram pribadinya tetap fokus menjaga kondisi tubuh.
Di unggahan terbarunya, Luah sempat berada di Bali dan tengah menjalani work out bersama Raphael Maitimo.
"ready for my next challenge," tulis Luah dalam unggahannya tersebut.
Beberapa waktu lalu, Suara.com sempat berbincang dengan keluarga Luah. Menurut salah satu kerabat Luah, Rayi, bahwa keponakannya tersebut sangat senang bisa dipanggil timnas U-19.
Baca Juga: Catat! Ini Jadwal Piala AFF U-19 2022: Timnas U-19 Indonesia Tanding di Stadion Patriot Chandrabaga
Dikatakan oleh Rayi, bahwa keluarga besar Luah dan Kelana sangat senang keduanya sempat membela tim Merah Putih di pemusatan latihan di Kroasia beberapa tahun lalu.
Ayah Luah, Rully Mahessa sendiri sangat serius mendukung kedua putranya membela timnas Indonesia. Saat pemusatan latihan di Krosia beberapa tahun lalu, Rully sempat ikut mendampingi.
Sementara itu kata Rayi, bahwa ibu dari Luah dan Kelana berprofesi sebagai guru di sebuah sekolah untuk anak berkebutuhan khusus.
"Ibunya Kelana dan Luah profesinya guru di salah satu anak berkebutuhan khusus. Kemarin sempat stay beberapa bulan di Yogyakarta buat penelitian magisternya," ucap Rayi.
Berita Terkait
-
Catat! Ini Jadwal Piala AFF U-19 2022: Timnas U-19 Indonesia Tanding di Stadion Patriot Chandrabaga
-
Tifatul Sembiring Sebut Sosok Mengaku Gus Turunan Ulama Malah Bikin Bingung Umat, Sindir Siapa?
-
Warganet Indonesia Geruduk Akun Kekasih Jim Croque, Nama Iwan Bule Sampai Ikut Terseret
-
Pemain Berdarah Palembang yang Main di Liga Belanda Dukung Perjuangan Jim Croque Dkk
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
Ini Penyebab Penyakit Campak di DKI Jakarta Belum Hilang
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura