SuaraBekaci.id - Ketegaran Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil terlihat di lokasi pemakaman sang putera Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di daerah Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022).
Sesaat sebelum jenazah Eril masuk ke dalam liang lahat dan lantunan adzan dikumandangkan, di video kanal Youtube Humas Jabar, pria yang akrab disapa Kang Emil itu tampak berusaha tegar.
Ia bahkan masih sempat memberikan ketegaran untuk sang istri, Atalia Praratya dan ibundanya, Tjutju Sukaesih. Kang Emil tampak menggenggam kedua tangan perempuan penting dalam hidupnya tersebut.
Sementara itu, anak bungsu Ridwan Kamil dan Atalia, Arkana Aidan Misbach juga turut hadir di prosesi pemakaman. Arka tampak dipangku oleh Ridwan Kamil di depan lokasi makam Eril.
Saat prosesi jasad Eril masuk ke dalam liang lahat, Arka tampak merengkek dan kemudian digendong oleh salah satu kerabat Ridwan Kamil.
Lantunan adzan dikumandangkan sebelum jenazah Eril dimasukkan ke tempat peristirahat terakhir. Suasana haru biru semakin terasa di lokasi pemakamanan.
Sejumlah warga rela panjat sebuah atap rumah demi menyaksikan dari kejauhan proses pemakaman jenazah Eril.
Pantauan Suara.com di lokasi, warga menaiki tangga yang biasa dipakai untuk memperbaiki genting rumah. Tak hanya orang dewasa, beberapa anak kecil pun terlihat berada di atas, mencontoh orang yang lebih dulu naik.
Dalam amatan sepintas, tinggi atap tumah itu diperkirakan mencapai 5-10 meter. Sementara di bawah mereka terlihat warga lain berjajar di pinggir jalan.
Baca Juga: Eril Selesai Dimakamkan, Ridwan Kamil dan Atalia Tabur Bunga
Hingga pukul 10.30 WIB ini, iring-iringan keluarga yang membawa jenazah Eril belum juga tiba. Namun, sejak pagi warga sudah tumpah ke jalan. Mereka memang tak bisa melihat dari dekat proses pemakaman tersebut.
Kendati begitu, warga tetap memilih datang ke lokasi dan bertahan di pinggir jalan, khususnya di depan gerbang masuk ke area dalam pemakaman. Sebagian, mencari spot-spot daerah yang lebih tinggi untuk bisa melihat area pemakaman, seperti atap rumah tadi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74