Scroll untuk membaca artikel
Ari Syahril Ramadhan
Sabtu, 11 Juni 2022 | 15:18 WIB
Unggahan Ridwan Kamil kala berfoto bersama putranya Emmeril Kahn Mumtadz. [Instagram Ridwan Kamil]

Judha berharap proses pemulangan jenazah Eril ke tanah air berjalan dengan lancar.

"Kita doakan bersama kiranya proses kepulangan jenazah ananda Eril dapat berlangsung lancar hingga nanti proses pemakaman. Sekali lagi atas nama kementerian luar negeri, kami sampaikan duka cita kami yang mendalam," katanya.

Jenazah Eril sendiri bakal dimakamkan di sebelah Masjid Al Mumtadz, Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Senin (11/6/2022) pagi.

Masjid Al Mumtadz adalah masjid yang dirancang oleh ayah Eril, Ridwan Kamil.

Baca Juga: Pengakuan Geraldine Beldi, Guru SD Temukan Jasad Eril: Warga Bern Tahu Tentang Berita Eril, Kami Turut Berduka

Sebelumnya diberitakan, Kapolresta Bandung Kombes Kuswoyo Wibowo mengatakan pihaknya akan membatasi kendaraan yang masuk area pemakaman putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.

Diketahui, Eril akan dimakamkan di sebelah masjid Al Mumtadz, Cimaung, Kabupaten Bandung pada Senin (13/6/2022).

"Kami membatasi kendaraan yang boleh masuk ke area pemakaman, yang masuk hanya yang memiliki stiker yang mendapat persetujuan dari keluarga," ujar Kuswoyo, Sabtu (11/6/2022).

Pada Senin nanti, Kuswoyo mengatakan pihaknya telah menyiapkan sejumlah tempat parkir baik di dalam maupun di luar area pemakaman.

Tak cuma kendaraan, ia mengatakan pihaknya juga akan melakukan penyaringan bagi orang yang akan memasuki area pemakaman.

Baca Juga: Akses Masuk ke Pemakaman Eril Dibatasi, Polisi: Hanya yang Miliki Izin dari Keluarga Ridwan Kamil

Menurutnya, hanya orang dengan pengenal khusus atau telah mengantongi izin dari pihak keluarga Ridwan Kamil yang diperbolehkan menyaksikan langsung prosesi pemakaman.

Load More