SuaraBekaci.id - Nama pahlawan nasional, Muhammad Husni (MH) Thamrin didorong untuk menjadi nama baru Stadion JIS. Ialah sejarahawan JJ Rizal kemudian membuat petisi agar nama pahlawan asli Betawi itu menjadi nama baru untuk Stadion JIS.
"Darma bakti Thamrin begitu besar kepada sepak bola dan jadi utang budi tak ternilai. Maka mengganti nama JIS dengan MH Thamrin adalah awal yang baik," tulis JJ Rizal di akun Instagram miliknya @jalanjalanrizal seperti dikutip Suara Bekaci, Kamis (2/6/2022).
Publik mungkin bertanya-tanya apa ada jasa MH Thamrin untuk sepak bola, khususnya sepak bola Jakarta?
Jika pertanyaan itu diajukan kepada pendukung setia Persija, Jakmania tentu saja mereka akan menjawab sangat besar. Bahkan jasa MH Thamrin tidak hanya untuk sepak bola Jakarta, tapi sepak bola nasional.
Mohammad Husni Thamrin lahir di Kampung Sawah, dulu di era Kolonial Belanda, daerah ini bernama Weltevreden. Ayah MH Thamrin ialah seorang Belanda sedangkan ibunya asli suku Betawi.
Ayahnya meninggal sejak kecil, karenanya ia tidak pernah menggunakan nama Belanda. Sejak kecil juga ia dirawat oleh keluarga dari sang ibu.
Thamrin mengenyam pendidikan di Koning Willem III School te Batavia disingkat KW III School. Lulus dari sekolah itu, ia kemudian bekerja di perusahaan kapal Belanda. Sejak muda, jiwa nasionalisme MH Thamrin sudah tertanam.
Singkat cerita Thamrin di era 1920-an sempat diangkat menjadi Wakil Wali Kota Batavia. Ia lalu sempat menjadi anggota Volksraad. Ia menjadi anggota Volksraad ini didapat Thamrin setelah HOS Cokroaminoto menolak tawaran tersebut.
Jejak MH Thamrin di Sepak Bola Jakarta
Baca Juga: Muncul Petisi Penggantian Nama JIS Jadi Stadion MH Thamrin, Ini Reaksi Wagub DKI
Tiap jengkal tanah di Jakarta memiliki ceritanya masing-masing, cerita yang tak terkikis waktu dan akan selalu terjaga.
Menurut salah satu pemerhati sejarah Jakarta yang juga penggiat sejarah sepakbola Jakarta, Gerry Anugrah Putra, warisan sejarah akan selalu abadi jika ada penjaganya.
Pun soal bagaimana wilayah-wilayah di Jakarta yang pernah jadi saksi bisu perkembangan sepakbola di wilayah yang dulu bernama Batavia ini.
Dalam artikel yang dituliskan Gerry Anugrah Putra berjudul 'Penjaga Warisan Thamrin dari Gedung Tua hingga Lapangan Sepakbola', kita akan mendapat fakta bagaimana seorang MH Thamrin memiliki jasa besar untuk sepak bola Jakarta.
Sebagai tokoh politik, MH Thamrin memiliki kedekatan dengan sepak bola Jakarta di tempo dulu. Menurut Pak Supriadi penjaga gedung Museum MH Thamrin, Thamrin memiliki peran besar di lapangan petojo.
Lapangan ini menurut penelusuran Gerry Anugrah Putra disebut Bung Karno sebagai lapangan Pulo Piun tersebut.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi