SuaraBekaci.id - Plt Wali Kota Bekasi Tri Adhianto menyampaikan bahwa dirinya saat ini menjadi ketua Persipasi.
Mas Tri begitu sapaan akrabnya mengatakan bahwa dirinya mendapat restu untuk menjadi nakhoda baru Persipasi. "Hari ini menjadi tonggak sejarah kembalinya Persipasi Kota Bekasi ke bumi patriot," tulisnya seperti dikutip Suara Bekaci, Selasa (31/5/2022).
"Setelah direstui kembali nama menjadi Persipasi Kota Bekasi oleh Asprov PSSI Jawa Barat, klub-klub anggota Persipasi sepakat memberikan amanah kepada saya untuk menahkodai Persipasi Kota Bekasi untuk kembali membawa nama besar Kota Bekasi di kancah nasional," tambahnya.
Ditegaskan oleh Tri bahwa saatnya Persipasi untuk terus berlari di sepak bola nasional. Ia yakin, Persipasi bisa berkibar di kompetisi kasta tertinggi Liga Indonesia.
"Kini saatnya berlari, Agustus nanti kompetisi Liga 3 sudah menanti, kita bekerja cepat demi target Persipasi berkibar di kasta tertinggi," tambahnya.
Ia juga tak lupa mengucapkan banyak terima kasih untuk para sokoh sepakbola Kota Bekasi, klub-klub anggota dan tentunya suporter setia Persipasi Kota Bekasi yang berkomitmen selalu mengawal Persipasi.
Menariknya, pengukuhan Tri Adhianto sebagai Ketua Persipasi juga bertepatan dengan disahkannya nama FC Bekasi City di Kongres PSSI Biasa.
Nama klub milik Atta Halilintar yang bermain di kompetisi Liga 2, Putra Safin Grup—yang sempat dikenal sebagai AHHA PS Pati, resmi mengganti nama menjadi FC Bekasi City.
Keputusan pergantian nama itu tertuang di hasil Kongres Biasa PSSI 2022 yang berlangsung di Bandung. Total, 22 tim dari Liga 1 sampai Liga 3 melakukan perubahan nama klub dan salah satunya AHHA PS Pati.
Baca Juga: Resmi Ganti Nama, FC Bekasi City Masih Bermarkas di Kota Pati, Publik Beri Komentar Nyinyir
Mengutip dari Antara, meski sudah berganti nama, FC Bekasi City domisili klub milik Atta itu masih di Pati.
Sebelumnya, kemunculan klub Atta ini munculkan pro kontra di publik sepak bola kota Patriot. Keberadaan klub milik Atta Halilintar tersebut tak mendapat sambutan positif dari suporter lokal.
Ketua Askot PSSI Kota Bekasi, Muhammad AR yang juga turut hadir di pertemuan antara Atta Halilintar dengan Plt Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto, menjelaskan kronologis hingga dicetuskan nama FC Bekasi.
"Waktu itu saya dengar karena saya hadir, 'boleh gak ya pak saya pakai Bekasi FC?' itu kata mereka (Pihak Atta) ya itu mah baru wacana, kalo kata orang mau pacaran mah itu baru PDKT, belum nembak," ucapnya beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar