SuaraBekaci.id - Seorang pria berinisial AY (25) dengan tega menghabisi nyawa calon kakak iparnya sendiri MYS (25) pada Minggu (22/5/2022) malam sekitar pukul 20.00 WIB. Alasannya pelaku sakit hati karena ditegur merokok.
Video ketika warga menangkap pelaku AY dan meluapkan amarah kepadanya pun beredar salah satunya pemilik akun @kabarnegri.
Dalam video tersebut, pelaku AY mengenakan kaos putih tampak terduduk tak berdaya ditengah kerumunan warga yang marah kepadanya. Berbagai umpatan dan luapan kekesalan pun terdengar di sepanjang video tersebut. Para warga begitu geram dengan perbuatan pelaku.
Bahkan saat para warga ingin memotret pelaku, namun pria itu malah mengelak dan menunduk seolah menambah amarah warga. Bahkan ada beberapa yang menjambak rambut pelaku agar bersedia mendongak memperlihatkan wajahnya ke arah kamera.
Baca Juga: Gegara Ditegur Merokok, Pria Sakit Hati Tega Bunuh Calon Kakak Ipar, Publik Miriskan Hal ini
"Diam! Difoto doang!" terdengar sayup sayup suara warga.
Kronologi kejadian diceritakan melalui keterangan dalam caption menyebutkan bahwa awal mulanya adalah saat pelaku mengunjungi pacarnya pada Sabtu (21/5) malam di kawasan Gang Seng, Bintara Barat Bekasi.
Korban yang memiliki bayi berusia 6 bulan menegur pelaku kala ia merokok dirumah tersebut. Saat ditegur itulah, nampaknya pelaku tak terima hingga terlibat perdebatan cukup sengit antara pelaku dengan korban. Kemudian berujung pelaku yang pergi meninggalkan rumah kekasihnya itu.
Siapa sangka pelaku rupanya menyimpan bara amarah terhadap sang calon kakak ipar, karena pada keesokan harinya yakni Minggu (22/5) ia kembali menyambangi rumah sang kekasih.
Bukan untuk berjabat tangan dengan calon kakak iparnya, melainkan membawa senjata tajam jenis clurit dan langsung membabi buta menyerang korban yang duduk di teras rumah.
Baca Juga: Kencan Berdarah! Pemuda di Bekasi Bunuh Kakak Pacarnya karena Ditegur Merokok
Pasca menebas korban dengan celurit, warga pun langsung bereaksi dan menangkap pelaku kemudian diserahkan ke Polres Metro Bekasi Kota, sementara korban dilarikan ke Rumah Sakit Pondok Kopi.
Warganet yang melihat kabar postingan ini lantas memenuhi kolom komentar dengan hujatan untuk pelaku yang dengan tega membacok Calon Kakak iparnya sendiri.
"Pengen banget nendang," komen akun @jee***.
"Kok masih mulus, orang kayak gini kan halal mau diapain juga," timpal yang lain @akyu***.
"Hajar jangan kasih ampun, bonyokin aja," kata akun @nhuu***.
"Bacok balik pakai sajamnya," tulis @naufa***
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Wapres Filipina Terlibat Kontroversi, Ancaman Maut ke Presiden Marcos Jr. Picu Investigasi
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
Sebelum Diperkosa dan Dibunuh, Jessica Sempat Ditawari Rp 200 Ribu Oleh Sopir Travel
-
Jessica Sollu Diperkosa Lalu Dibunuh Sopir Travel, Jasadnya Dibuang ke Jurang
-
Kecewa Tidak Lulus Ujian, Siswa di China Tikam Murid Lain: 8 Orang Tewas 17 Luka-luka
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
-
Usai Cuti Kampanye, Basri Rase Gelar Rapat Perdana Bersama OPD, Bahas Apa?
-
Thom Haye hingga Ragnar Oratmangoen Punya KTP DKI Jakarta, Nyoblos di TPS Mana?
Terkini
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa