SuaraBekaci.id - Publik sepak bola sempat dibuat geger dengan kabar super agen, Mino Raiola meninggal dunia. Namun kabar itu terbantahkan. Di akun Twitter pribadinya, Mino menyebut bahwa dirinya sehat meski diakuinya ia hampir meninggal dunia.
"Status kesehatan saat ini untuk orang-orang yang bertanya-tanya: mati untuk kedua kalinya dalam empat bulan, mereka membunuhku. Sepertinya juga bisa menyadarkan," cuit Raiola.
Mino Raiola, siapa yang tidak kenal pria gemuk yang suka mondar-mandir ke seluruh Eropa mengurusi para pemain hebat yang menjadi kliennya. Lebih sering berpakaian santai dengan sweaternya atau kemeja polos, Raiola saat ini menjelma telah menjadi agen pesepakbola yang kontroversial.
Raiola lahir di Salerno, negara bagian Italia Selatan pada tahun 1967 silam, Raiola pindah bersama keluarganya ke Haarlem, Belanda. Tumbuh di Belanda, ayahnya berhasil memiliki restoran pizza yang terkenal, di mana Raiola sendiri menjadi pelayan di restoran tersebut.
Di waktu bersamaan sambil bekerja sebagai pelayan, Raiola juga menyelesaikan perguruan diploma jurusan hukum selama dua tahun.
Sosok cerdas sudah terlihat saat dirinya lulus kuliah, dengan tujuh bahasa (Italia, Inggris, Jerman, Spanyol, Prancis, Portugal dan Belanda) dapat dikuasainya.
Dinukil dari independent.co.uk, Raiola ternyata sempat bermain sepakbola untuk tim akademik HFC Haarlem, dia berhenti bermain pada usia 18 tahun untuk menjadi Direktur Tim Akademik. Saat itulah Raiola mulai terlibat dalam sepakbola dan juga mulai bekerja untuk sebuah perusahaan agensi olahraga.
Saat bekerja di perusahaan agensi tersebut, Raiola sudah terlibat dalam beberapa transfer pemain hebat asal Belanda, seperti Dennis Bergkamp dari Ajax ke Inter Milan pada tahun 1993 silam.
Selang beberapa tahun, dia keluar dari perusahaan agensi tersebut dan mulai membuka perusahaan agensi miliknya sendiri. Sebelum berusia 20 tahun, Raiola pun sudah menjadi jutawan karena memiliki perusahaan agensi sendiri dan juga meniti karier sebagai pengusaha properti.
Baca Juga: Dikabarkan Meninggal Dunia, Mino Raiola Ternyata Masih Hidup
Sebagai agen sepakbola, transfer besar pertama yang diurus oleh Raiola adalah kepindahan Pavel Nedved yang bergabung ke Lazio dari Sparta Prague pada 1996 silam.
Lima tahun kemudian dilansir dari thesun.co.uk, Nedved kembali pindah ke Juventus dengan kesepakatan yang cukup tinggi, sebesar 25 juta pounds. Transfer ini juga diurusi oleh Raiola.
Namanya semakin dikenal di dunia sepakbola Eropa saat dirinya menjadi agen Zlatan Ibrahimovic sejak tahun 2003 silam. Baru setahun bersama Raiola, Ibrahimovic pun berhasil melangkah ke klub yang lebih besar saat meninggalkan Ajax untuk gabung ke Juventus.
Raiola terkenal sebagai agen kontroversial karena para pemain yang ditangani olehnya juga tak kalah kontroversialnya. Bahkan, Pogba yang pindah ke MU dengan nilai transfer sebesar 105 juta pounds juga sudah ditangani olehnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74