SuaraBekaci.id - Penolakan terhadap kehadiran FC Bekasi disuarakan kelompok Ultras Brigata Nero Patriote (BNPxCNB). BNP CNB melakukan aksi dengan menempelkan poster bertuliskan penolakan terhadap FC Bekasi di sejumlah titik di Kota Bekasi.
"Sebenernya aksi yang dilakukan temen-temen BNPxCNB ini hampir sama saja sama apa yang dilakukan oleh temen-temen suporter di Pati ya," ucap Tobi dari Ultras Brigata Nero Patriote (BNPxCNB) kepada Suara Bekaci, Rabu (23/4/2022).
Ditegaskan oleh Tobi, FC Bekasi ialah tim yang bukan berasal dari kota Bekasi. Menurut mereka, klub yang sebelumnya bernama Ahha PS ini hanya menumpang markas di Bekasi.
"Ini tim bukan dari Bekasi, mereka juga bukan bermain untuk Bekasi, mereka hanya mem-Bekasi-kan namanya untuk dapat dukungan," jelas Tobi.
Menurut kelompok Ultras Bekasi ini, kedatangan FC Bekasi membuat mereka khawatir klub kota Bekasi, Persipasi akan dinomorduakan.
"Khawatir ya dengan hadirnya klub ini, terutama terkait penggunaan Stadion nanti, kita gak mau juga kalo nanti Persipasi harus mengalah saat ingin gunakan stadjon," ungkap Tobi.
Mereka juga kecewa akan sikap jajaran pemerintah Kota Bekasi yang tidak ikut sertakan supporter untuk berdiskusi perihal Bekasi FC.
"Ini kawan-kawan tidak ada pemberitahuan sebelumnya, tidak ada perwakilan suporter yang diajak beraudiensi," ungkap Tobi.
Tobi juga menilai akan ada aksi lanjutan lebih besar untuk menyuarakan penolakan mereka terhadap FC Bekasi.
Baca Juga: Waduh! Bos FC Bekasi Dilaporkan Istri Juragan 99 ke Bareskrim Polri, Kasus Dugaan Penipuan
"Kita agendakan lagi mas untuk aksinya, mungkin jika saat ini hanya kita saja, nanti selanjutnya dengan berkoordinasi dengan elemen supporter Bekasi yang lain," tutupnya.
Kontributor : Rendy Rutama Putra
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi