SuaraBekaci.id - Politisi Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Tsamara Amany ikut angkat bicara soal pro kontra sosok pawang hujan Rara di perhelatan MotoGP Mandalika.
Lewat akun Twitter pribadinya, @TsamaraDKI, ia menyebut bahwa kepopuleran pawang hujan Rara tidak membuat malu bangsa Indonesia.
Ia menyebut bahwa pawang hujan ialah bagian dari budaya bangsa Indonesia.
"Nggak ada yang memalukan dari ini. Pawang memang bagian dari budaya kita. Yang malu sebenarnya dalam alam bawah sadarnya masih melihat apa-apa yang ala Barat sebagai puncak ideal," tulis Tsamara.
"Kita BUKAN Barat. Kita memiliki tradisi & cara kita sendiri. Itu harus dihargai," tambah Tsamara disertai dengan foto aksi pawang hujan Rara di perhelatan MotoGP Mandalika.
Postingan dari Tsamara ini pun jadi sorotan warganet di laman sosial Twitter. Sejak Senin (21/3) siang, publik di jagat Twitter memang membahas soal sosok pawang hujan Rara.
Dukun pun jadi trending topic di Twitter hingga senin malam ini. Sejumlah warganet pun membalas cuitan dari Tsamara dengan sejumlah komentar.
"Dukun hujan kehujanan." tulis salah satu akun Twitter @buz***
"Dukun santet juga budaya lokal," timpal akun lainnya @Xya***
Baca Juga: Hujan Berhenti saat MotoGP Mandalika Bukan karena Pawang Hujan, Ini Kata BMKG
"Kalo sakit ke dukun ya non.. jgn ke dokter.." tambah akun lainnya.
"Di afrika banyak dukun apa itu budaya indonesia," tulis akun @fad***
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74