SuaraBekaci.id - Hujan disertai angin kencang menerpa wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi, Sabtu (5/3/2022) siang. Akibatnya, sejumlah pohon tumbang hingga terjadi kecelakaan lalu lintas.
Kekinian, sebuah tenda acara hajatan roboh tersapu angin kencang. Peristiwa robohnya tenda hajatan tersebut salah satunya diunggah oleh pemilik akun Instagram @onlinebekasi hingga menjadi viral.
Tenda hajatan yang roboh itu terletak di Lapangan Imola Jatiluhur di wilayah Jatiasih, Kota Bekasi, Jawa Barat. Terlihat tenda hajatan berukuran cukup besar berwarna dasar putih roboh dan porak poranda sepenuhnya ,nyaris rata dengan tanah.
Pemandangan dekorasi indah pelaminan yang memanjang itu kini tak berbentuk lagi setelah tiang tiang penyangga tak mampu lagi menahan terjangan angin kencang.
Baca Juga: Angin Kencang di Bekasi Makan Korban Jiwa, Pengendara Ojol Tertimpa Rambu Petunjuk Jalan
Beberapa warga di sekitar maupun tamu hajatan masih terlihat bertahan di sekitar lokasi kejadian dan melihat langsung peristiwa naas yang menimpa keluarga penyelenggara hajatan tersebut.
"Tenda orang hajatan ambruk," ucap si perekam video sembari terus menyorotkan kameranya ke arah tenda itu dan sekeliling kejadian.
Terlihat dari rekaman kamera amatir itu, suasana langit masih tak bersahabat dan angin masih sesekali berhembus kencang.
Doa pun mengalir dari warga sekitar kepada si empunya hajat atas insiden ini.
"Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT amin," ungkap akun @alisa***.
Baca Juga: Dikira Pria Tak Punya Hati, Perempuan Ini dengan Tega Kembalikan Hadiah Boneka dalam Keadaan Rusak
"Innalilahi," tulis @nobi***.
"Ketika kemurkaannya sudah mulai ditunjukkan, lindungi kami Ya Robb, kerahmatanMu melebihi dari kemurkaanmu," tambah akun @usma***.
Namun dari banyaknya doa yang terucap, muncul pula prasangka lain bahwa angin adalah kiriman dari sang mantan.
"Semoga bukan doa dari mantan," ucap akun @ichs***.
Belum diketahui secara pasti apakah ada korban jiwa dari peristiwa ini serta kerugian materil yang diakibatkannya.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
-
Medina Dina Pernah Nikah sebelum Dekat dengan Gading Marten, Ini Pekerjaan sang Mantan Suami
-
Viral Lecehkan Pemotor Wanita, "Polisi Cepek" di Bekasi Melotot Tantang Korban: Suruh Polisi ke Mari, Gue Gak Takut!
-
Barisan Mantan Luna Maya, Blak-blakan Ngaku Pernah Selingkuh karena Bosan
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan