SuaraBekaci.id - Kasus kematian akibat COVID-19 di Kabupaten Karawang, Jawa Barat, bertambah empat orang sehingga jumlahnya mencapai 1.954 orang sejak kasus COVID-19 muncul di daerah tersebut.
Berdasarkan data pantauan COVID-19 yang dikeluarkan Dinas Kesehatan Karawang, Kamis, jumlah total kumulatif kasus COVID-19 di Karawang menembus angka 50.149 kasus.
Rinciannya adalah sebanyak 1.954 orang meninggal akibat COVID-19, atau bertambah empat orang dibandingkan sehari sebelumnya.
Kemudian untuk kasus positif aktif atau kasus terkonfirmasi positif COVID-19 di Karawang kini mencapai 4.605 kasus.
Baca Juga: Pasokan Pil Anti COVID-19 Gratis Buatan Pfizer, Stoknya Cukup?
Dari jumlah 4.605 kasus tersebut, sebanyak 272 orang di antaranya dirawat di rumah sakit dan 4.333 orang menjalani isolasi mandiri.
Sedangkan untuk jumlah pasien yang telah dinyatakan sembuh sejak kemunculan kasus COVID-19 di Karawang, hingga kini mencapai 44.309 orang.
Juru Bicara Satgas COVID-19 Karawang Fitra Hergyana mengimbau agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan saat aktivitas di luar rumah.
Hal tersebut menjadi salah satu bagian dari upaya yang bisa dilakukan masyarakat untuk menekan penyebaran virus corona.
Sedangkan pemerintah, kini terus melakukan vaksinasi sebagai upaya pencegahan dan antisipasi penyebaran COVID-19.
Baca Juga: Terus Mengalami Kenaikan, Kasus Aktif COVID-19 di Indramayu Tembus 2.056
Dari sasaran 1.917.354 vaksinasi COVID-19 di Karawang, realisasi vaksinasi dosis pertama kini mencapai 89,25 persen atau mencapai 1.711.283 orang.
Berita Terkait
-
Yuddy Renaldi Mundur Mendadak, Yusuf Saadudin Ditunjuk Jadi Pengganti Dirut Bank BJB
-
Rumahnya Digeledah KPK, Ini Profil dan Karir Politik Ridwan Kamil
-
Daftar Aset Tanah dan Bangunan Ridwan Kamil, Trending Topic Usai Rumahnya Digeledah KPK
-
Trump Sempat Telepon Presiden China Soal Asal-Usul COVID, Ini Kata Mantan Kepala CDC!
-
Perjalanan Hibisc Fantasy Puncak Bogor: Kini Dibongkar Meski Belum Lama Dibuka
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah