SuaraBekaci.id - Torehan prestasi internasional diukir oleh gadis asal Karawang bernama Nafa Salvana. Gadis yang tinggal di Telukjambe, Karawang ini tampil di ajang Milan Fashion Week.
Ibunda Nafa, Diana kepada Suara.com, Kamis (24/2/2022) menceritakan perjuangan anak pertamanya itu hingga bisa menembus Milan Fashion Week.
Diceritakan oleh Diana bahwa anaknya itu sebenarnya tidak memiliki basic sebagai seorang model. Tapi memang Nafa berkeinginan menjadi model karena memiliki postur tubuhnya.
"Sebenarnya Nafa gak ada basic model, tapi pengen jadi model mah ada mungkin karna postur tubuhnya ya," kata Diana.
Nafa Salvana Jago Menggambar
Nafa Salvana saat ini kuliah semester akhir di salah satu perguruan tinggi di Bandung, Jawa Barat (Jabar) jurusan DKP (design komunikasi visual).
Nafa juga memiliki IPK 4 selama berkuliah. Sebelum berkuliah DKP di Bandung, Nafa adalah lulusan dari SMA 3 Karawang.
"Bakat Nafa lebih ke gambar sebenarnya kalau bakat model baru ketaun sekarang. Iya dan udah menghasilkan, banyak yg minta di lukis sama Nafa," ungkap Diana.
Bertemu dengan Agensi secara Tidak Sengaja
Baca Juga: Mengagumkan! Nafa Salvana, Gadis Cantik Asal Karawang Lenggak-Lenggok di Milan Fashion Week
Dikatakan oleh ibundanya bahwa Nafa tidak sengaja bertemu dengan agensi model saat tengah makan pecel lele.
"Awal Desember 2021 Nafa gak sengaja ketemu agensi di warung pecel ayam koh har di Bandung. Diajak lah ama agensi who knows, untuk jadi model di luar negeri,"
Dikatakan Diana, bahwa pada awalnya anaknya itu belum yakin untuk terjun di dunia modeling. Namun pihak agensi akhirnya bisa meyakinkan Nafa.
"Mulailah buat video dan foto lalu agensi coba kirim keluar negeri (milan dan paris) ternyata responnya ok, tanpa test mereka langsung kirim kontrak,"
Sempat No Job di Minggu Pertama
Diceritakan oleh ibunda Nafa, saat tiba di luar negeri, Nafa harus kembali melewati cukup banyak ujian. Berkarier di luar negeri sebagai model tidak mudah, itu yang diakui oleh ibunda Nafa.
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74