SuaraBekaci.id - Akses jalan warga di Jalan Raya Pisangan, Tambun Utara, Kabupaten Bekasi, tak dapat dilalui kendaraan, Kamis (17/2/2022).
Hal ini akibat banjir dari luapan Kali Bekasi. Salah seorang warga, Ridwan Mucholis mengatakan, pengendara dari arah Gabus menuju Jembatan Besi Wisma Asri enggan melintas di Jalan Raya Pisangan.
Menurut Ridwan, air terbilang tinggi sehingga dikhawatirkan bisa menyebabkan kendaraan mati mesin.
"Banjir kiriman dari Bogor, gak bisa lewat akses terputus," kata Ridwan, dikutip dari Bekasi24jam--Jaringan Suara.com
Kondisi itu membuat arus lalu lintas mengalami kemacetan panjang. "Macet total," tambahnya.
Warga lainnya, Hendra menuturkan hal yang sama. Ia hendak menuju Kota Bekasi. Namun karena adanya banjir di Jalan Raya Pisangan menyebabkan dirinya terpaksa berputar arah.
"Gak bisa lewat takut mati motornya. Kita nungguin mudah-mudahan agak siangan surut," ungkap Hendra.
Sementara itu, sejumlah wilayah di Bekasi pada Kamis pagi ini tergenang banjir.
Penyebab banjir akibat meluapnya Kali Bekasi, hal itu setelah mendapat kiriman dari Kali Cileungsi dan Cikeas.
Baca Juga: Sejumlah Wilayah di Bekasi Banjir Akibat Kiriman Kali Cileungsi-Cikeas dan Rembesan Bronjong PGP
Kasie Rehabilitasi dan Rekonstruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bekasi Idham Kholid saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis pagi mengatakan banjir di sejumlah wilayah Bekasi juga disebabkan rembesan bronjong Pondok Gede Permai (PGP).
"Iya betul (luapan Kali Bekasi) dan rembesan bronjong PGP," ucap Idham Kholid.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar