SuaraBekaci.id - Warga Bekasi, Jawa Barat mengaku kehilangan sosok Bunda Dorce Gamalama. Mereka mengenal bahwa Dorce sapaannya ini berjiwa sosial tinggi.
Hal itu diungkapkan warga Kampung Cibening RT 002/RW 01 Kelurahan Jatibening Kecamatan Pondok Gede Kota Bekasi Mirna (45).
Mirna mengungkapkan sosok Bunda Dorce dikenal warga sebagai sosok periang yang aktif dalam sejumlah kegiatan sosial kemasyarakatan.
Kediaman gadang mendiang di Jatibening ini kerap menjadi tempat Bunda menyalurkan bantuan sosial terutama kepada warga sekitar.
"Innalillahi wainna ilaihi rojiun. Saya malah belum dengar kabar ini, warga sini yang jelas sangat kehilangan sosok Bunda, beliau sering membantu warga sini," katanya, mengutip dari Antara.
"Rumah gadang ini jadi saksi kebaikan Bunda Dorce selama masa hidupnya. Beliau suka ngumpulin anak-anak yatim, warga prasejahtera untuk diberikan santunan," sambungnya.
Selain aktif dalam kegiatan sosial untuk masyarakat sekitar, mendiang juga dikenal aktif dalam kegiatan sosial di organisasi perkumpulan warga adat Minang di Kota Bekasi.
Salah satu tetangga Bunda Dorce di rumah duka Jatibening Bekasi yang juga berasal dari Sumatera Barat, Yarlis mengatakan kehilangan sosok berjasa bagi warga Minang khususnya di wilayahnya.
"Kalau beliau itu asli Solok kalau saya di Pariaman tapi sama-sama tinggal dekat sini juga. Mau melayat ke sini karena tahunya memang rumah di sini saja," katanya.
Baca Juga: 5 Pelaku Begal Anggota Brimob di Bekasi Berhasil Ditangkap, Masih Berusia Belasan Tahun
Dia mengatakan mengetahui kabar meninggalnya Bunda Dorce dari anaknya melalui pemberitaan yang beredar di media. Sepengetahuan dia, mendiang tinggal di rumah gadang ini bersama anaknya meski belakangan sudah jarang terlihat.
Yarlis mengaku terakhir mengobrol bersama mendiang di sebuah warung nasi padang sekitar rumah. Sosok Bunda Dorce juga dikenal aktif bermasyarakat tanpa memandang strata sosial meski dirinya berprofesi sebagai seorang seniman papan atas.
"Saya sebagai orang Minang juga ikut organisasi bareng beliau, kalau ada halal bi halal atau apa suka ketemu sama dia. Saya tahu dia orangnya sama masyarakat sesama orang Minang sangat aktif, jiwa sosialnya tinggal sering bantu-bantu, sama anak yatim dia juga sering bantu. Saya saksinya bahwa beliau orang baik, peduli tetangga dan sesama," katanya.
Diketahui artis senior yang dikenal dekat dengan enam presiden mulai dari Soeharto hingga Joko Widodo itu meninggal dunia Rabu ini pukul 07.30 WIB setelah menjalani perawatan selama tiga pekan di Rumah Sakit Pusat Pertamina Simprug Jakarta akibat COVID-19.
Pemilik nama asli Dedi Yuliardi Ashadi itu meninggal dunia di usia 58 tahun. Sebelum meninggal dunia, Dorce memiliki riwayat sakit bahkan sempat tidak sadarkan diri di ruang ICU. Dia juga mengidap penyakit batu ginjal hingga gula darah.
Berita Terkait
-
5 Pelaku Begal Anggota Brimob di Bekasi Berhasil Ditangkap, Masih Berusia Belasan Tahun
-
Apa Itu Demensia Alzheimer? Penyakit Dorce Gamalama Sebelum Meninggal
-
Jenazah Dorce Gamalama Bakal Disalatkan Sebagai Laki-Laki
-
Kisah Dorce Gamalama Tak Jadi Marah ke Tuhan saat Gus Dur Meninggal
-
Dorce Meninggal, Hukum Makamkan Transgender Dalam Islam Menurut Ustadz Khalid Basalamah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi