SuaraBekaci.id - Aksi tawuran terjadi di perempatan silang rel kereta api Jalan M Yamin, Kelurahan Duren Jaya, Kota Bekasi, Selasa (15/2/2022) dini hari.
Berdasarkan informasi yang beredar, dari insiden tawuran yang melibatkan dua kelompok ini menewaskan seorang pemuda.
Korban berinisial DS (22) warga Kampung Pedurenan, Keluarahan Aren Jaya, Kota Bekasi ditemukan tewas bersimbah darah sekitar 100 meter dari lokasi bentrokan.
Berdasarkan keterangan Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota, Kompol Erna Ruswing Andari laporan dari saksi menyebutkan peristiwa itu terjadi pada sekitar pukul 03.00 WIB. Dua kubu yang diperkirakan berjumlah sekitar 15-20 orang saling kejar dan saling serang.
Tawuran terus berlanjut hingga 10 menit kemudian kedua kubu berpencar, dimana korban sudah tergeletak di lokasi kejadian tak bergerak.
Situasi sekitar lokasi kejadian terpantau dari unggahan salah satu akun media sosial Instagram @onlinebekasi, memperlihatkan suasana sekitar telah ramai oleh warga dan tim unit identifikasi berada di lokasi.
"Sekitar pukul 04.00 WIB, tim unit identifikasi langsung olah TKP dan melihat korban mengalami luka sobek akibat bacokan sekitar 15 cm dan pelipis kanan sobek sekitar 2 cm, " ungkap Erna.
Salah seorang warga yang mengabadikan video pelaksaan olah TKP mengungkapkan adanya aksi ini rupanya tak hanya terjadi sekali.
"Tawuran depan rumah, mati di tempat, lagi tawuran bae tiap hari, " ucapnya.
Baca Juga: Tawuran di Hari Valentine, Sekelompok Remaja di Flyover Pesing Saling Serang Pakai Petasan
Warganet yang melihat peristiwa ini turut kesal dengan aksi tak terpuji para pemuda tersebut.
"Mati konyol, " tulis akun @ikhsa***.
"Yang belum jadi korban jangan kapok, lanjutkan dengan semangat biar berkurang beban orangtua kalian, " timpal akun @ansor***.
"Bekasi kenapa sih, begini aja tiap hari, tawuran sama begal ada dimana-mana, seperti daerah tak bertuan, " kata akun @umin***.
Jenasah korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah ( RSUD) kota Bekasi untuk dilakukan visum, sementara pihak keluarga telah dihubungi oleh pihak kepolisian.
Kontributor : Ririn Septiyani
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar