Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Minggu, 13 Februari 2022 | 18:07 WIB
Tijjani Reijnders (@tijjanir)

SuaraBekaci.id - Calon pemain timnas Indonesia, Tijjani Reijnders, Minggu (13/2) sore ini akan melakoni pertandingan dalam lanjutan Eredivisie. AZ Alkmaar  yang dibelaTijjani akan bertandang ke markas Go Ahead Eagles yang dibela oleh pemain keturunan Indonesia lainnya, Ragnar Oratmangoen.

Pertandingan AZ Alkmaar versus Go Ahead Eagles akan berlangsung di De Adelaarshorst. Bagi AZ, pertandingan melawan Go Ahead wajib mereka menangkan.

Kemenangan akan membuat AZ menerukan tren positif dengan tidak terkalahkan di 5 pertandingan terakhir.

Namun pada laga ini, Tijjani Reijnders tidak langsung diturunkan sejak menit awal oleh pelatih AZ, Pascal Jansen.

Baca Juga: Tijjani Reijnders Dirumorkan Akan Dinaturalisasi, Sang Ayah Bicara Soal Kemampuan dan Masa Depan Anaknya

Dari susunan pemain yang telah dirilis, Tijjani Reijnders berada di bangku cadangan.

Sementara itu, pemain keturunan Indonesia lainnya di Go Ahead, Ragnar Oratmangoen harus absen pada laga ini.

Belum diketahui penyebab Ragnar harus absen pada laga ini. Namun di laga Go Ahead akhir pekan lalu melawan NEC, Ragnar tidak bermain full 90 menit.

Tijjani Reijnders disebut bakal jadi pemain yang akan dinaturalisasi timnas Indonesia. Gelandang AZ Alkmaar itu kabarnya diminta langsung oleh pelatih Shin Tae-yong.

Menurut Exco PSSI, Hasani Abdulgani, nama Tijjani Reijnders muncul setelah Ragnar Oratmangoen dan Mees Hilgers tak jadi dinaturalisasi karena tak mendapat restu orang tua mereka.

Baca Juga: 3 Keuntungan Tijjani Reijnders Jika Mau Bela Timnas Indonesia

"Dia keturunan Maluku. Pemain dari AZ Alkmaar," kata Hasani.

Tijjani Reijnders lahir di Zwolle, pada 29 Juli 1988. Usianya baru 23 tahun. Ia memiliki darah sepak bola dari sang ayah yang juga merupakan mantan pesepak bola Belanda, Martin Reynders.

Dalam salah satu artikel di media Belanda, Elv Voetbal, Martin menjelaskan soal kemampuan putra pertamanya tersebut. Menurut Martin, putranya itu memiliki ketenangan di lapangan hijau.

"Tijjani sedikit lebih tenang dan bertindak bijaksana. Itu tercermin baik di lapangan ataupun kehidupan sehari-hari. Dia membaca permainan dengan sangat baik," ucap Martin.

Link Streaming Go Ahead Eagles vs AZ Alkmaar, klik di sini

Load More