SuaraBekaci.id - Edy Mulyadi, tersangka ujaran kebencian terkait polemik 'tempat jin buang anak' yang saat ini menjadi tahanan di Bareskrim Polri mendapat bingkisan dan pesan dari Rizieq Shihab.
Menurut pengacara Edy Mulyadi, Herman Kadir, Rizieq Shihab yang berada tak jauh dari sel kliennya itu mengirimkan bingkisan.
"Hari pertama langsung dapat bingkisan dari Pak Habib Rizieq Shihab. Karena kan walau tidak ketemu, bingkisan pokoknya makan malam, buah-buahan dari Habib Rizieq Shihab," kata Ketua Tim Kuasa Hukum Edy Mulyadi, Herman Kadir, dikutip dari Wartaekonomi--Jaringan Suara.com, Jumat (4/2).
Dikatakan oleh Herman, bahwa Edy Mulyadi bersyukur mendapat bingkisan dari Rizieq Shihab. "Alhamdulillah bersyukur sekali beliau mendapat bingkisan dari Pak Habib Rizieq Shihab,"
Edy Mulyadi juga kata Herman berada di kondisi kesehatan yang cukup baik selama di rutan Bareskrim.
Sementara pengacara Edy Mulyadi yang lain, Juju Puwanto juga mengatakan bahwa kliennya diminta sabar dan tabah oleh Rizieq Shihab menghadapi kasusnya.
"Enggak ada, cuma suruh tabah, suruh sabar gitu saja," kata Juju.
Sebelumnya, Edy Mulyadi ditetapkan sebagai tersangka terkait ujaran kebencian dan ditahan di Rutan Bareskrim. Pengacara Edy Mulyadi akan mengajukan penangguhan penahanan kepada penyidik.
“Atas dasar pertimbangan hukum presumption of innocent kami tim advokasi selaku pengacara dan pembela akan mengajukan penangguhan penahanan sesuai persyaratan sistem hukum yang berlaku/KUHAP,” kata pengacara Edy Mulyadi, Damai Hari Lubis, dalam keterangannya.
Baca Juga: Shin Tae-yong Dipuji Setinggi Langit oleh Negara Tetangga: Dia Membangun Timnas Indonesia yang Kuat
Sementara itu, Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo menyebut, pengajuan penangguhan penahanan merupakan hak konstitusional.
“Penangguhan penahanan, kemudian praperadilan itu hak konstitusional seorang tersangka. Silakan digunakan,” ujar Dedi Prasetyo
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi