Scroll untuk membaca artikel
Galih Prasetyo
Kamis, 27 Januari 2022 | 21:29 WIB
Selebrasi pemain Timnas Indonesia U-18, Ronaldo Kwateh usai membobol gawang Alanyaspor U-18 (dok. PSSI)

SuaraBekaci.id - Ronaldo Kwateh jadi salah satu pemain yang menarik perhatian publik sepak bola Indonesia di laga timnas melawan Timor Leste yang berakhir 4-1, Kamis (27/1).

Ronaldo masuk pada menit ke-46 menggantikan Ramai Rumakiek. Masuk di awal babak kedua membuat Ronaldo cetat rekor tersendiri.

Ia menjadi pemain termuda timnas Indonesia yang jalani debut. Ronaldo saat ini berusia 17 tahun 3 bulan 8 hari.

Catatan ini membuat Ronaldo Kwateh menggeser rekor yang sebelumnya dipegang oleh Asnawi Mangkualam.

Baca Juga: Pratama Arhan vs Timor Leste: Pemain Pengganti, Cetak Satu Gol dan Bikin Lawan Dua Kali Bunuh Diri

Pada 21 Maret 2017, Asnawi menjadi pemain termuda di timnas Indonesia yang jalani debut. Saat itu, usia Asnawi 17 tahun 5 bulan 17 hari. Asnawi kala itu membela timnas senior saat melawan Myanmar.

Menariknya, pada laga melawan Timor Leste yang berlangsung di Bali ini, Marselino Ferdinand juga menjadi pemain kedua termuda setelah Ronaldo Kwateh yang debut bersama tim Merah Putih.

Marselino Ferdinand saat ini berusia 17 tahun 4 bulan dan 18 hari. Artinya pemain Persebaya itu juga menggeser posisi Asnawi Mangkualam sebagai debutan termuda di timnas Indonesia.

Ronaldo lahir di Yogyakarta pada 19 Oktober 2004. Ia lahir dari ibunya yang berdarah Yogyakarta, sedangkan ayahnya asli Liberia.

Karier sepak bola Ronaldo dimulai saat ia membela PSIM Yogyakarta. Ronaldo juga sempat tercatat membela PSIS dan Persib. Saat ini, Ronaldo menjadi pemain di Madura United.

Baca Juga: Momen Berkelas Lemparan Jauh Pratama Arhan yang Berbuah Jadi Gol untuk Timnas Indonesia

Pemain bernama lengkap Ronaldo Joybera Kwateh itu menjalani laga perdananya bersama Madura United di ajang Piala Menpora 2021.

Sebelum dipanggil pelatih Shin Tae-yong, Ronaldo Kwateh menjadi bagian dari tim U-18 Indonesia dan sudah mencetak 3 gol dari 5 pertandingan.

Ronaldo Kwateh juga tampil memukau saat melawan Timor Leste. Pada menit ke-65, ia mengirimkan assist untuk diubah menjadi gol melalui tendangan kaki kiri Ricky Kambuaya.

Load More