SuaraBekaci.id - Egy Maulana Vikri resmi memperpanjang kontrak bersama klub FK Senica. Pemain Timnas Indonesia itu mendapat perpanjangan kontrak selama 1,5 tahun.
"Egy memperpanjang kontrak di FK Senica hingga 30 Juni 2023 dengan opsi 2 tahun," tulis akun resmi klub FK Senica, Kamis (20/1/2022).
Direktur FK Senica, David Balda mengaku sangat senang dengan perpanjangan kontrak Egy. Menurut Balda, Egy ialah pemain yang sangat penting untuk FK Senica.
"Kami sangat senang Egy bisa bertahan. Egy adalah pemain penting dengan mentalitas kuat, potensial serta memiliki skill tinggi,"tambah Balda.
Di kontrak pertamanya selama 6 bulan, Egy mampu berkontribusi cukup besar untuk FK Senica. Pemain asal Medan itu bermain sebanyak 15 pertandingan bersama FK Senica.
Dari 15 pertandingan itu, Egy mencetak dua gol dan empat assit. Catatan ini yang membuat manajemen FK Senica mengganjar Egy dengan perpanjangan kontrak hingga 2023.
Egy sendiri setelah mendapat perpanjangan kontrak dari FK Senica memiliki ambisi sendiri. Egy ingin membawa FK Senica masuk di posisi tiga besar Liga Slovakia.
"Saya mau berjuang untuk membawa tim ke tiga atau lima besar," kata Egy.
Baca Juga: Musim Penghujan Tiba, Petani di Bojomangu Bekasi Hadapi Ancaman Hama Jenis Baru
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- 27 Kode Redeem FC Mobile 15 Januari 2026, Gaet Rudi Voller Pemain OVR 115
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar