SuaraBekaci.id - Polres Metro Bekasi berhasil kantongi nama-nama pebalap liar, rencananya pihaknya akan menggelar ajang balap motor liar resmi.
Kapolres Metro Bekasi Komisaris Besar Gidion Arif Setyawan mengatakan, tujuannya merangkul komunitas balap liar ini agar bisa diarahkan oleh pihaknya.
"Kami sudah mengantongi nama-nama komunitas para street racer (pebalap liar) ini, tinggal komunikasi saja ke mereka sekaligus sosialisasi rencana ajang ini," katanya, mengutip dari Antara, Senin (17/1/2022).
Dia mengatakan telah memetakan lokasi berkumpulnya para pemuda pecinta balap liar yang berbasis di wilayah hukum Kabupaten Bekasi.
"Sudah dipetakan sebenarnya mana kelompok-kelompok balap liar yang ada di jalanan. Komunitasnya ada yang di Bekasi," katanya.
Gidion mengaku memiliki waktu selambat-lambatnya satu bulan untuk mematangkan konsep balap liar resmi. Dirinya segera berkoordinasi bersama Polres Metro Bekasi Kota, bahkan rencananya ajang ini akan melibatkan peran pemerintah daerah dan TNI.
"Waktunya secepat mungkin karena teknis kan harus membutuhkan persiapan yang komprehensif dengan stakeholder lain. Nanti secepatnya kita rencanakan dengan Bekasi Kota," katanya.
Gidion menyambut baik rencana Kapolda Metro Jaya Irjen Pol. Fadil Imran yang berniat menggelar ajang balap liar resmi lainnya di wilayah Jabodetabek setelah sukses pada perhelatan perdana di Ancol, Jakarta Utara, Minggu (16/1).
Menurut dia, ajang street race ini bisa menekan angka kriminalitas jalanan dan pelanggaran lalu lintas yang mayoritas dilakukan generasi muda.
Baca Juga: Suara Community Institute: Inkubasi 'Digital Journalism & Content Creation' Masa Kini
"Acara ini untuk menampung kegiatan masyarakat atau pemuda yang hobi balap liar agar diarahkan dan difasilitasi sehingga tidak melakukan pelanggaran hukum namun mereka justru dapat berprestasi," kata dia.
Berita Terkait
-
Suara Community Institute: Inkubasi 'Digital Journalism & Content Creation' Masa Kini
-
Jasa Raharja Dorong Komunitas Mekaar Sebagai Perempuan Pelopor Keselamatan Keluarga
-
Kabar Gembira untuk Pembalap Liar, Polda Metro Jaya Bakal Gelar Event Street Race di Bekasi
-
Balap Liar Jadi Gelaran Resmi di Jalan Binaria, Ini Harapan Polda Metro Jaya
-
Beri Banyak Hadiah buat Pembalap Jalanan, Jurus Polisi Cegah Street Race Ancol jadi Ajang Judi
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar