SuaraBekaci.id - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil memberikan arahan kepada para ASN pasca dikukuhkannya Tri Adhianto sebagai Plt Wali Kota Bekasi.
Arahan tersebut dilakukan di Gedung 10 Lantai, Plaza Pemkot Bekasi, Jalan Jendral Ahmad Yani, Kelurahan Marga Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Selasa (11/1/2022).
"Tadi hadir memberikan arahan evaluasi kontemplasi kepada para ASN PNS di pemerintah Kota Bekasi," kata Ridwan Kamil kepada wartawan, Selasa (11/1/2022).
Ridwan Kamil juga mengatakan terdapat tiga point yang harus dilaksanakan para ASN untuk melayani masyarakat Kota Bekasi.
"Pertama Pakta Integritas tidak boleh diciderai, kedua harus selalu melayani bukan dilayani. ketiganya harus selalu beradaptasi menjadi lebih profesional," jelasnya.
Selain itu, Ridwan Kamil juga memberikan teknologi robot Pemprov Jabar yang akan diterapkan di Pemkot Bekasi.
Dia mengatakan, salah satu keuntungan teknologi ini adalah untuk menghindari terjadinya praktik jual beli jabatan.
"Teknologi rotasi dengan sistem komputer yang membuat Jawa Barat satu-satunya unit institusi negara yang jabatan itu tidak perlu lelang saking objektifnya. Sistem teknologi itu, Itu bisa memutus potensi jual beli jabatan," kata Ridwan.
"Yang kedua kita sudah memulai di Jawa Barat juga di mana eselon empatnya sudah dilebur menjadi fungsional sehingga yang terjadi adalah birokrasi berdasarkan kegiatan," lanjutnya.
Baca Juga: Ridwan Kamil Sebut Ada 14 Warga Bandung Terpapar Covid-19 Varian Omicron
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang