SuaraBekaci.id - Satu orang tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di depan Kantor Desa Anggadita, Jalan Raya Klari, Kecamatan Klari, Kabupaten Karawang pada Rabu (29/12/2021).
Korban tewas tertabrak truk fuso yang diduga mengalami rem blong hingga melindas pengendara sepeda motor tersebut.
Pantauan SuaraBekaci.id di lokasi, terdapat dua sepeda motor yang sudah ringsek hingga satu tiang lampu jalan patah akibat tertabrak truk fuso tersebut.
Masih terdapat bercak darah di lokasi tersebut, pecahan kaca dari truk fuso masih berserakan di pinggir jalan itu. Akibat dari kecelakaan itu membuat sepanjang ruas jalan macet parah.
Salah seorang warga Desa Anggadita, Edo (53) yang merupakan tukang ojek panggakalan di sekitar lokasi kejadian mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekira pukul 15.30 WIB.
"Truk melintas dari arah Karawang Kota ke arah Cikampek, tiba-tiba truk keluar dari trotoar tengah jalan terus masuk ke jalan berlawanan arah terus nabrak tembok kantor desa," ujar dia kepada wartawan.
Edo menjelaskan, truk tersebut menabrak pengguna jalan dan pengendara sepeda motor yang berada di pinggir jalan tersebut.
"Korban ada 6 orang, tiga orang itu yang dagang gorengan di depan desa, satu tukang parkir terus dua orang yang bawa motor honda beat," tutur Edo.
Edo yang saat itu berada di lokasi menduga salah seorang pengendara sepeda motor dengan nomor polisi T 3554 RS tewas akibat terlindas truk yang diduga mengalami rem blong tersebut.
Baca Juga: Rekomendasi 6 Tempat Wisata di Karawang untuk Melepas Penat, Syahdunya Bikin Betah
"Satu orang saya lihat sudah posisinya sudah ada di bawah truk, kayanya truk itu rem blong terus banting setir ke kanan karena posisi jalan yang ke arah Cikampek lumayan padat karena banyak yang mudik," kata dia.
Hingga berita ini ditulis, pihak kepolisian dari Polsek Klari masih melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) bersama Satlantas Polres Karawang.
Sementara, seluruh korban yang mengalami kecelakaan itu dibawa ke rumah sakit terdekat dan truk fuso yang menabrak tersebut sudah dibawa oleh pihak kepolisian.
Kontributor : Akhmad Nursyeha
Berita Terkait
-
Truk Seruduk Pembatas Jalan di Casablanca, Rute Transjakarta 6D Terpaksa Dipangkas
-
Dilaporkan Hilang, Seorang Warga Karawang Ditemukan Tewas di Tengah Banjir
-
Tanggul Sungai Kalimalang Jebol! Ratusan Keluarga di Karawang Terendam Banjir
-
Detik-Detik Truk Mogok Tertemper KA BasoettaManggarai di Perlintasan Rawabuaya
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Rupiah Mendekati Rp17 Ribu per Dolar AS, 5 Hal Ini Perlu Dilakukan Warga Indonesia
-
Simak 5 Panduan Benar Unggah Foto Rumah Supaya Lolos KIP-Kuliah
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam