SuaraBekaci.id - Menyambut libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Karawang, sebar 19.994 sabun batang, 200 ribu masker, 9.960 botol sabun cair dan 15 ribu botol hand sanitizer.
Perlengkapan Protokol Kesehatan (Prokes) tersebut disalurkan kepada seluruh warga di 30 kecamatan untuk didistribusikan ke desa-desa.
"Bantuan yang kami salurkan ini adalah bantuan dari BNPB," kata Kepala Pelaksana BPBD Karawang Yasin Nasrudin di Karawang, Senin (13/12/2021).
Ia menyebutkan Karawang menerima 200 ribu buah masker, 9.960 botol sabun cair, 19.944 buah sabun batang, dan 15 ribu botol hand sanitizer atau penyanitasi tangan ukuran 100 mililiter.
Selain itu, perlengkapan prokes tersebut juga didistribusikan ke pasar-pasar melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) setempat.
Selain itu, disebut juga ke sektor wisata melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Karawang serta didistribusikan ke sekolah-sekolah melalui Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora).
"Saat ini, sebagian sudah kami distribusikan," katanya.
Yasin mengimbau masyarakat tetap mematuhi anjuran pemerintah soal penerapan prokes di masa libur Natal 2021 dan Tahun Baru 2022.
Baca Juga: Pemerintah Batalkan PPKM Level 3 Saat Libur Nataru, Anies Revisi Kepgub
Berita Terkait
-
Hujan Deras Bikin 10 RT dan 3 Ruas Jalan di Jakarta Tergenang
-
Wakapolri Tinjau Arus Balik Libur Nataru, Skema One Way hingga Contraflow Disiapkan
-
Pertamina Catat Kenaikan Konsumsi BBM dan LPG Selama Libur Nataru 2026
-
Tinggi Air Pintu Pasar Ikan Turun, Genangan Rob di Depan JIS Ikut Surut
-
Menhub Ungkap Hari Ini Puncak Arus Balik Nataru
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
BRI Dorong Percepatan Pemulihan Pascabencana lewat Pembangunan Huntara di Aceh
-
Sambut 2026, Dirut BRI Optimistis Transformasi Dorong Pertumbuhan Jangka Panjang
-
Siapa Dalangnya? Polda Metro Jaya Selidiki Teror Mengerikan ke DJ Donny
-
PMI Kirim 2.500 Ton Bantuan ke Sumatera
-
Usia 130 Tahun, Ini Capaian BRI dan Kontribusi untuk Negeri di Sepanjang Tahun 2025