SuaraBekaci.id - Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu mengumumkan kabar duka Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia.
Kabar duka yang diunggah ke akun resmi Ahmad Syaikhu menuliskan, Wali Kota Bandung Oded M Danial meninggal dunia setelah sempat tak sadarkan diri (pingsan) beberapa meter sebelum mencapai mimbah khutbah Masjid Raya Mujahiddin, Kota Bandung, Jumat (10/12/2021)
"Innalilahi wa innailaihi roji'un. Telah wafat @mangoded_md Walikota Bandung pada jam 12.29. Beliau jatuh pingsan hanya beberapa meter sebelum mencapai mimbar khutbah Jum'at Masjid Raya Mujahiddin. Semoga beliau husnul khotimah. Aamiin"demikian tulis Ahmad Syaikhu.
Dalam video yang diunggah Ahmad Syaikhu merekam sejumlah jemaah masjid yang menggotong almarhum.
Baca Juga: Video Detik-detik Wali Kota Bandung Oded M Danial Tutup Usia
Walikota Bandung, Oded M Danial dikabarkan meninggal dunia pada Jumat ( 10/12/2021).
Informasi dari berbagai sumber, pasca tak sadarkan diri, Oded M Danial yang akrab disapa Mang Oded sempat dibawa ke Rumah Sakit Muhammadiyah, namun sayang nyawanya tak dapat diselamatkan.
Walikota Bandung yang menjabat periode 2018 - 2023 ini meninggal dunia dalam usia 59 tahun.
Berbagai ucapan belasungkawa pun muncul diantaranya Bupati Karawang, Cellica Nurrachadiana yang mengunggah ungkapan duka nya melalui unggahan akun Instagram pribadi miliknya @cellicanurrachadiana.
Ucapan doa dan duka cita juga diunggah Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto pada akun resmi instagramnya @mastriadhianto.
Baca Juga: Wali Kota Bandung Meninggal Dunia saat Hendak Salat Jumat, Ditandu di Dalam Masjid
Kemudian Bupati Bandung, Dadang Supriyatna juga menyampaikan duka citanya atas meninggalnya Wali Kota Bandung Oded M Danial.
Berita Terkait
-
Ariel Tatum Bagikan Kabar Duka: Tidak Pernah Merasakan Sakit Macam ini..
-
Kehilangan Subarkah Hadisarjana, Ulin Yusron: Pak Barkah Sudah Nggak Lucu Lagi
-
Riwayat Penyakit Subarkah Hadisarjana, Idap Kanker 3 Tahun
-
Ruddy Karamoy U'Camp Meninggal Dunia Usai Manggung, Jatuh dengan Kondisi Mulut Berbusa
-
Kabar Duka, Malyda Penyanyi 'Semua Jadi Satu' Meninggal Dunia
Tag
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Hadirkan Beragam Kuliner dan Hiburan Menarik
-
Keberhasilan Cokelat Ndalem, Jadi Bukti BRI Sukses Naik Kelaskan UMKM
-
Cerita Siswa SMAN 21 Bekasi Gagal Ujian Gegara Gedung Sekolah Diterjang Banjir
-
Bekasi Banjir Pilih Ngungsi ke Hotel, Istri Walkot Bekasi: Cuma Sebentar
-
Bekasi Banjir, Keluarganya Ngungsi ke Hotel, Walkot Tri Adhianto: Gak Bermewah-mewah