SuaraBekaci.id - Adidas bersama dengan YEEZY meluncurkan beragam koleksi segar di Desember 2021. Koleksi pertama adalah YZY QNTM Amber Tint yang sudah tersedia secara global mulai 3 Desember 2021 dibanderol dengan harga Rp 4,3 juta.
Dalam keterangan persnya dikutip Antara, Rabu (08/12/2021), YZY QNTM Amber Tint memiliki fitur bagian atas yang terdiri dari monomesh sulam menggunakan benang yang lembut namun kuat serta dilengkapi dengan lapisan suede sintetis, menawarkan perlindungan untuk jari kaki dan ketahanan lama untuk sepatu.
Terdapat bahan reflektif di seluruh anyaman bagian dalam dan pada bagian tumit bahan itu dapat memancarkan cahaya dalam kegelapan.
Pada bagian bantalan YZY QNTM Amber Tint dilengkapi dengan midsole drop-in boost full-length, yang memungkinkan anda untuk merasakan kenyamanan optimal saat mengenakan sepatu itu.
Pada bagian luar, terdapat motif herringbone yang memberikan daya tarik yang optimal.
Koleksi selanjutnya adalah YEEZY 500 ASH Grey yang dirilis secara global pada 4 Desember 2021 dengan harga Rp3,3 juta.
Untuk YEEZY 500 ASH GREY, sepatu ini terdiri dari bahan full grain leather serta lapisan suede yang menawarkan hasil akhir premium serta saat anda memegangnya terasa bahan itu sangat lembut.
Pada bagian upper, YEEZY 500 ASH GREY disertai dengan bahan mesh yang memberikan kemudahan kaki mendapatkan sirkulasi udara yang maksimal dan kaki terasa nyaman saat menggunakan sepatu ini.
Kenyamanan diklaim dapat semakin maksimal saat kaki anda merasakan bantalan Adiprene+ yang disematkan dalam sepatu berwarna abu- abu itu karena bantalannya menyerap benturan dan mengoptimalkan pantulan.
Terdapat juga detil sentuhan reflektif yang menjadikan sepatu ini unik.
Sama seperti koleksi- koleksi sebelumnya, YEEZY menggunakan upper dengan bahan mesh yang direkayasa dari bahan monofilamen bersama RPU.
Sepatu itu pun dilengkapi dengan tali yang tidak perlu diikat sehingga pengguna dapat dengan mudah menggunakan sepatunya.
Meski demikian, tali sepatu standar tetap anda dapatkan sehingga untuk anda yang menyukai tampilan normal tetap bisa mendapatkannya. Pada bagian outsole, YEEZY 700 V3 Cooper Fade dilengkapi dengan bahan karet herringbone.
Ketiga sepatu itu bisa anda dapatkan di Indonesia melalui situs adidas.co.id, Invicible Pacific Place, serta ATMOS Plaza Indonesia.
Berita Terkait
-
Kapan Hari Ibu Dirayakan, 22 Desember atau Bulan Mei?
-
Brand Fashion Asal Thailand Hadirkan Koleksi Iconically YOU yang Memukau
-
Kombinasi HyperOS, Kamera Canggih, dan Desain Premium, Redmi Note 14 Versi Global Rilis Desember
-
9 Tablet dan Wearable yang Akan Cicipi HyperOS 2.0, Rilis November dan Desember Ini!
-
Tiket Pesawat Bisa Turun Sebelum Desember? AHY Beri Jaminan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Tri Adhianto Kirim Ucapan Spesial untuk Sosok Ini
-
Debat Pilkada Kota Bekasi: Heri-Sholihin Tutup Paparan Visi Misi dengan Cara Tak Biasa
-
Heri-Sholihin Optimis Pertumbuhan Ekonomi Kota Bekasi Bisa Tembus 8 Persen, Begini Caranya