Scroll untuk membaca artikel
Lebrina Uneputty
Jum'at, 26 November 2021 | 16:18 WIB
Pasangan mesra di depan Taman Jatiasih. [Instagram]

SuaraBekaci.id - Buntut dari viralnya video pasangan melakukan hal senonoh di depan publik, Pemerintah Kota Bekasi akan memasang pembatas agar kendaraan roda dua tidak memasuki area trotoar.

Video viral tepatnya di pinggir Jalan Raya Jatiasih, tepatnya di depan Taman Jatiasih, Kota Bekasi, Sabtu (20/11/2021) malam lalu.

Seperti dikutip dari situs resmi Pemerintah Kota Bekasi, untuk mencegah hal serupa terulang kembali.

Pemerintah Kota Bekasi mengambil langkah seperti, memasang pembatas pagar agar kendaraan roda dua tidak memasuki area Taman Jatiasih. Mendatangi dan mencari informasi serta mencari pelaku penyebar video tersebut.

Baca Juga: UMK Bekasi 2022, Kota Naik 0,71 Persen, Kabupaten Diusulkan Naik 5,5 Persen

Berkoordinasi dengan tiga pilar kelurahan, Linmas kelurahan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) kecamatan dan pengurus lingkungan setempat (RT/RW) untuk meningkatkan monitoring dan pengawasan terhadap warga masyarakat dalam hal pembatasan waktu berkunjung di Taman Jatiasih

Pasangan mesra di depan Taman Jatiasih. [Instagram]

Pemerintah Kota Bekasi berharap kejadian sepasang muda-mudi yang melakukan aktivitas asusila di Taman Jatiasih tidak terulang kembali. Peristiwa tersebut diperkirakan terjadi pada hari Sabtu malam, 20 November 2021.

Pemerintah Kota Bekasi menghimbau kepada warga masyarakat sekitar untuk bersama-sama mengingatkan kepada pengunjung taman agar berperilaku sopan dan beradab

Seperti diberitakan sebelumnya, sebuah video tersebar melalui akun sosial media Bekasi, sepasang diduga bukan suami-istri melakukan hal senonoh di muka umum. Mereka tertangkap kamera bermesraan hingga berciuman tanpa menghiraukan lalu lintas ramai lalu lalang di depannya.

Baca Juga: Hujan Sebentar, Pondok Melati Terendam Banjir, Warganet: Bekasi oh Bekasi

Load More