SuaraBekaci.id - Youtuber Tasyi Athasyia merasa kesal dengan asistennya yang baru-baru ini membuat ulah. Saat ini isi hatinya hancur berantakan karena meja kesayangannya pecah.
Diketahui, meja kesayangan kembaran Tasya Farasya ini berisikan skincare senilai Rp 80 juta. Kini tinggal kenangan, karena pecah oleh asistennya sendiri.
Bahkan, dirinya menceritakan bahwa hatinya menangis saat melihat mejanya tersebut hancur berantakan.
Diketahui, video curhatan Tasyi itu diunggah kembali di akun IG @insta_julid. Saat menceritakan pengalaman buruknya itu, Tasyi mengaku sampai gemetaran.
Baca Juga: 4 Makanan Penyebab Jerawat, Yuk Kurangi Biar Wajah Sehat dan Glowing
"Nangis banget aku tiba-tiba ini jatuh semua barangnya pecah, semua skincare aku pecah semua, sampai gemeteran aku sumpah, untung lagi gak ada orang, kalau ada orang gimana ini," ucap Tasyi.
"Guys aku mau menceritakan pengalaman pagi ini yang super agak-agak ngeselin ya, jadi meja rias aku tadi pagi jatuh. Aku punya personal asisten baru kerja satu bulan. Kemarin juga dia abis ngejatuhin piring sebanyak-banyaknya gak aku marahin," ungkapnya.
Saat diinterogasi, sang asisten justru berbohong. Hal itu lah yang membuat Tasyi jengkel.
"Takutnya kalau lap mejanya kekencengan, kacanya itu bisa jatuh. Dia bilang 'nggak nggak, aku belum lap sama sekali, baru nyapu doang' katanya. Akhirnya aku mikir kenapa ya bisa jatuh, aku tanya suster aku ternyata dia udah lap meja," pungkasnya.
Ibu dua anak itu juga mengungkapkan kerugiannya yang mencapai Rp 80 juta. Ia sebenarnya tak mau mempermasalahkan perbuatan asistennya. Tapi karena sang asisten memilih kabur, Tasyi pun menjadi emosi.
Baca Juga: Syuting Film Sepeda Presiden di Papua, Ini Pengalaman Ariel Tatum
"Itung-itung kalau gue mau jahat nih itu piring udah berapa juta pas pecah, dan skinkare itu gak usah dibahas lagi, satu kotak skinkare aja satu kaca bisa 60 juta tapi ini bukan gue mau pamer, kalau mau ganti rugi itu udah sampai 80 juta itungannya," jelas Tasyi.
"Ini udah gak dimita ganti rugi, gak dimarahin, cuma ditegur jangan bohong lain kali gitu aja, biar aku percaya, eh malah dia mau kabur. Kayak kok bisa sih, kayak lo bukan orang yang punya agama tahu dosa, tahu kabur itu dosa juga, itu diajarin gak sih sama orangtuanya, sampai gue bingung ngelihatnya, gak ada etika baik sama sekali," ketus Tasyi emosi.
Curhatan Tasyi malah mendapat respon sinis dari netizen. Menurut netizen, sang asisten ketakutan hingga memilih kabur.
"Ga usah di posting, lebay bgt. Bukan bela asistennya jg tapi mungkin dia ketakutan," tulis netizen.
"Lagian meja mahal kok dilap dikit langsung ambyar," sahut lainnya. "Mbak mungkin asistennya takut jadi kabur. Jatohnya arogan bgt dipost di IG," kritik netizen.
Berita Terkait
-
Bukan Main, Tasya Farasya Habisnya Rp 627 Juta untuk Kirim Undangan Ulang Tahun Anak
-
Habis Ratusan Juta buat Undangan, Tasya Farasya Juga Beri Doorprize Mewah di Ultah Anak
-
Tasya Farasya Habiskan Rp627 Juta Cuma buat Undangan Ultah Anak Berbentuk Jam Mewah, Harga Satuannya Bikin Melongo
-
Bajaj Skincare Keliling di Bali, Kampanyekan Kesadaran Lingkungan Lewat Gaya Hidup Berkelanjutan
-
Dulu Kasih 'Mini Cooper', Hampers Ultah Anak Tasya Farasya Lagi-Lagi Bikin Syok: Emang Agak Lain ...
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
Lihat Jaksa di Sidang Tom Lembong Cengar-cengir, Publik Malah Kesal: Nasib Orang Dianggap Bercandaan!
-
GERKATIN: Ruang Berkarya bagi Teman Tuli
-
5 Asteroid Paling Berbahaya Bagi Bumi, Paling Diwaspadai NASA
Terkini
-
Ribuan Saksi Bakal Diterjunkan Heri-Sholihin Kawal Pemungutan Suara di TPS Kota Bekasi
-
Tampang Pak Ogah Diduga Pelaku Pelecehan Kakak Beradik di Bekasi Timur
-
BRI Terdepan dalam Pembiayaan Berkelanjutan, Sunarso Dinobatkan sebagai The Best CEO
-
Apakah Infinix Smart 8 Cocok untuk Game? Temukan Jawabannya di Sini!
-
Calon Wakil Wali Kota Bekasi Nurul Sumarheni Janjikan Angkat Kualitas Hidup Perempuan