SuaraBekaci.id - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Layang Sheikh Mohammed bin Zayed (MBZ) Tol Cikampek, KM. 23 A arah Cikampek, Sabtu (9/10/2021) pagi.
Kecelakaan beruntun itu melibatkan enam kendaraan roda empat, yang menyebabkan kemacetan panjang terjadi di Tol Cikampek.
Manager Pengendalian Operasional PT Jasamarga Jalan layang Cikampek, Budi Idrial mengatakan, terjadinya kecelakaan beruntun tersebut dikarenakan salah satu mobil menuruni kecepatannya.
"Pengemudi Isuzu Panther menuruni kecepatannya dengan posisi gigi di L2," katanya saat dikonfirmasi, Sabtu (9/10/2021).
Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di KM 23 Cibitung, Ruas Tol Jakarta-Cikampek Macet Panjang
Setelah pengemudi Isuzu Panther mengurangi kecepatan, lanjut Budi, pengendara yang dibelakangnya tidak dapat menguasai kecepatan.
"Mobil panther terabrak oleh mobil Ertiga, CRV, HRV, Avanza, dan Kijang Kapsul karna kurang menjaga jarak aman," jelasnya.
Dia juga mengatakan, terdapat satu orang korban luka berat dan telah dibawa ke rumah sakit terdekat.
"Korban yang ada di mobil Avanza langsung dilarikan ke rumah sakit Siloam Bekasi Timur," katanya.
Atas kejadian ini, sempat terjadi kemacetan hingga 3KM ke arah Cikampek. Namun saat ini kondisi lalulintas sudah kembali normal.
Baca Juga: Warga Pekanbaru Mengeluh, Proyek IPAL Disebut Rusak Jalan dan Bikin Macet
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
-
DPR Usul Moge Boleh Masuk Tol, Pendapatan Negara Naik atau Malah Kecelakaan Meningkat?
-
Anak ASN Kementerian Pertahanan Jadi Tersangka Kecelakaan Beruntun di Jalan Palmerah
-
Pecah Rekor! Jakarta Naik Jadi Peringkat 7 Kota Termacet di Dunia
-
Viral Mobil RI 36 Terobos Kemacetan di Jakarta, Warganet Geram Cari Tahu Pemiliknya
-
Maut di Jalan Beji: Bus Rombongan Siswa SMK Tabrak 6 Kendaraan, 4 Orang Tewas
Terpopuler
- Kiper Diaspora dari Jerman Sudah Tiba di Indonesia, Langsung Gabung Skuad Garuda
- Norman Kamaru Sekarang Kerja Apa? Eks Briptu yang Dulu Viral Joget 'Chaiyya Chaiyya'
- Direktur Olahraga Belanda: Saya Pikir Timnas Indonesia Akan...
- Perdana Tunjukan Foto Anak Kedua, Rizky Billar Diprotes: Gusti...
- LHKPN Disorot Eks Penyidik KPK, Netizen Tak Percaya Harta Raffi Ahmad Rp1 Triliun: Napas Dia Aja Setara Gaji UMR
Pilihan
-
Patrick Kluivert Disodorkan Satu Nama usai Saksikan Persija vs PSBS Biak, Dulu Andalan STY
-
Terkikis Pagar Laut! Saham PIK 2 (PANI) Milik Aguan Anjlok 45 Persen
-
Karir Barbie Hsu dan Kesuksesan Bisnisnya, Punya Kekayaan Triliunan
-
Beli LPG 3 Kg Wajib di Pangkalan Resmi Mulai 1 Februari, Begini Cara Cek Lokasi Terdekat
-
Penyakit Barbie Hsu Sebelum Meninggal Dunia, Dampak Meluasnya Virus HMPV?
Terkini
-
Legislator Desak Pemkot Bekasi Gercep Soal Tower BTS di Atas Rumah Warga
-
Belasan Rumah di Bekasi Utara Dijual Imbas Tower BTN Berdiri Kokoh
-
Pak Dedi Mulyadi Tolong! Warga Bekasi Ketakutan Mati Tertimpa Tower BTS
-
Bahaya! Fenomena di Bekasi: Tower BTS Dibangun di Atas Rumah Warga
-
17 Jam Banjir Kepung Bekasi, Warga Pondok Ungu Ngeluh Gak Bisa Cari Nafkah