SuaraBekaci.id - Platform digital khusus pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) kini banyak lahir di Indonesia. Hal ini mendapat sambutan baik Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Menurut Ridwan Kamil, hal ini bisa dimanfaatkan para pelaku UMKM khususnya Jawa Barat. Mengingat, aktifitas transaksi jual beli online di Indonesia, mencapai hampir 44 juta dolar Amerika Serikat (AS) (setara dengan Rp631 triliun), Ridwan Kamil berharap UMKM Jawa Barat bisa go digital.
"Hari ini merupakan peristiwa yang sangat penting sekali, karena orang-orang yang hadir saat ini adalah orang-orang yang tengah beradaptasi untuk meraih kesuksesan. Saya doakan semua yang hadir adalah kelompok yang mau berubah, mau beradaptasi, mau belajar, untuk mendapatkan kesuksesan di masa depan," ungkap Ridwan Kamil dalam keterangan resminya, Senin (27/09/2021).
Pemanfaatan digital di Jawa Barat sangat pesat setelah DKI Jakarta. Dengan ketangguhan ekonomi digital yang terbukti selama pandemi COVID-19, pertumbuhan ekonomi digital di Jawa Barat mencapai hingga 40 persen.
UMKM untuk Provinsi Jawa Barat, memang sudah tidak bisa dipisahkan kehadirannya. pasalnya, 90 persen perekonomian wilayah Jawa Barat didapat dari para pelaku UMKM.
"Diketahui bahwa potensi ekonomi digital membuka pasar yang tidak terbatas bagi pelaku UMKM. Pemerintah Provinsi Jawa Barat sendiri sangat peduli dengan upaya-upaya peningkatan keterampilan UMKM khususnya di bidang digitalisasi," kata Ridwan Kamil.
"Kita ingin semua UMKM ini go digital, sehingga kita melakukan pendampingan dan pelatihan, salah satunya di aplikasi Tokko," tambah Ridwan Kamil.
Menurut laporan yang diberikan oleh Googel dan Temasek, dengan perolehan angka yang positif itu, lima tahun ke depan, tepatnya di 2025 potensi ekonomi digital diperkirakan dapat menembus angka hingga Rp1.744 triliun.
"Maka dari itu saya mengapresiasi, aplikasi Tokko ini bisa memperkaya peluang ekonomi digital yang masih 3 kali lipat jumlahnya dari yang kita lihat hari ini," tutup Ridwan Kamil.(Antara)
Baca Juga: Update Kasus Suap Bupati Probolinggo, Lima Pj Kades Diperiksa KPK
Pewarta : Chairul Rohman
Tag
Berita Terkait
-
Aura Kasih Edit Profil IG, Disebut Hindari Inisial Nama Lamanya di Isu Ridwan Kamil
-
Ridwan Kamil Wajib Nafkahi Putri Semata Wayangnya Zahra Rp20 Juta per Bulan Usai Bercerai
-
Bocor di Medsos, Dokumen Ini Bongkar Kronologi Perceraian Ridwan Kamil dan Atalia Praratya
-
Status Arkana Terungkap di Tengah Perceraian Ridwan Kamil-Atalia, Ternyata Masih 'Anak Negara'
-
Ridwan Kamil Dapat Hak Asuh Arkana Usai Cerai dari Atalia Praratya, Kuasa Hukum Bantah Isu Liar
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi