SuaraBekaci.id - Bantuan Langsung Tunai (BLT) subsidi gaji bagi pekerja atau buruh diperkirakan akan cair pada Oktober 2021. Ini adalah 4 tanda BLT pasti cair ke rekening penerima.
Pekerja atau buruh yang memiliki tanda ini tidak perlu khawatir lagi karena BLT subsidi gaji pasti cair ke rekening.
Bila Anda selama ini cukup khawatir memikirkan kapan BLT Subsidi gaji cair ke rekening, silahkan simak kepastiannya di bawah ini. Terdapat sejumlah tanda pekerja atau karyawan yang pasti menerima bantuan BSU atau BLT Subsidi Gaji.
Berikut 4 tanda BLT Subsidi Gaji cair ke rekening penerima.
1. Memenuhi semua syarat BLT Subsidi Gaji
Apabila Anda memenuhi semua syarat, Anda tidak perlu khawatir tidak mendapatkan BLT subsidi gaji 2021. Tanda BLT subsidi gaji cair yang pertama, seorang pekerja harus memenuhi syarat yang tercantum dalam Permenaker Nomor 16 tahun 2021 tentang Pemberian Subsidi Upah 2021.
Syarat penerima BLT subsidi gaji itu antara lain:
- Pekerja / buruh yang menerima gaji / upah
WNI - Terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan sampai 30 Juni 2021
- Memiliki upah/gaji di bawah Rp 3,5 juta
- Pekerja di wilayah PPKM Level 3 dan 4
- Kalau sudah memenuhi tanda pertama ini tak perlu khawatir, BLT Subsidi gaji pasti cair ke rekening.
2. Status calon "terdaftar"
Selain tanda pertama di atas, kepastian BLT Subsidi gaji Rp 1 juta juga terlihat dari statusnya. Bila Anda sudah masuk status calon "terdaftar" dimana sebelumnya Anda mendapatkan informasi sebagai calon penerima BSU sesuai dengan tahapan penyerahan data calon penerima dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Kemnaker maka Anda sudah layak untuk lega.
Anda tinggal menunggu, BLTS subsidi gaji pasti cair ke rekening Anda.
3. Status penetapan
Satu lagi tanda di mana Anda tak perlu khawatir, BLT Subsidi gaji pasti cair ke rekening adalah status sebagai penerima telah ditetapkan sebagai penerima BLT Subsidi gaji atau BSU.
4. Status penyaluran
Terakhir, tanda kepastian BLT Subsidi gaji pasti cair ke rekening adalah ada status penyaluran "Tersalurkan ke Rekening Anda." Kalau sudah muncul tanda seperti ini, silahkan saja cek rekening Bank Himbara Anda. Ini berarti uang Rp 1 juta sudah bertengger manis di rekening Anda.
Kontributor: Mutaya Saroh
Berita Terkait
-
Pencairan BLT Rp600 Ribu Diundur, Gara-gara Beras Mahal?
-
3 Cara Cek Status BLT Subsidi Gaji 2022, Tahap Ketiga Cair Tak Lama Lagi
-
Cara Mencairkan BLT Subsidi Gaji 2022 Rp 600 Ribu di Bank HIMBARA
-
Panduan Lengkap Cara Membuat Akun BSU Kemnaker Sampai Cek Status Pencairan
-
BSU 2022 Tahap 2 Kapan Cair? Kemnaker Berharap Siap Minggu Ini
Terpopuler
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 5 HP Murah dengan NFC Harga Rp1 Jutaan, RAM 6 GB Performa Jempolan
- 5 Sepatu Skechers Paling Nyaman untuk Jalan Kaki, Cocok Dipakai Lansia
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
Pilihan
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar