SuaraBekaci.id - Bekasi melakukan persiapan Pembelajaran Tatap Muka. Nantinya sekolah di Bekasi akan dibuka untuk siswa yang ingin melakukan ujian akhir.
Pemerintah Kota Bekasi mempersiapkan pembelajaran tatap muka bagi siswa siswi yang ingin menghadapi ujian akhir sekolah. Wakil Wali Kota Bekasi Tri Adhianto mengatakan pihaknya berfokus kepada siswa yang ingin ujian dalam pembelajaran tatap muka agar siswa fokus terhadap materi yang disampaikan guru di sekolah.
"Kita lebih menyiapkan anak-anak yang ingin ujian, kelas 4,5,6 nanti akan dilakukan tatap muka, yang kelas 1,2,3 mungkin mereka akan relatif sekolah di rumah," katanya kepada wartawan, Jumat (27/8/2021).
Dia juga mengatakan, pihaknya juga akan mengizinkan bagi siswa yang masih duduk dikelas 1 dan 2 jika kelasnya masih mencukupi.
"Demikian SMP, lebih optimal kita siapkan kelas tiganya, tapi kalau kelasnya mencukupi baru kelas duanya kalau masih mencukupi juga baru kelas satunya," katanya.
Dalam kegiatan pelajaran tatap muka, lanjut Tri, dia menghimbau kepada orang tua murid terus mengawasi aktifitas diluar rumah seperti protokol kesehatan yang ketat.
"Misal mereka harus diantar, tidak boleh jajan, bawa makan sendiri, pulang dijemput dan paling penting mempertahankan anak-anak kemudian tidak keluar rumah di luar jam sekolah," himbaunya.
Dalam hal ini, Pemkot Bekasi masih terus mempersiapkan agar cepat terlaksana pembelajaran tatap muka di Kota Bekasi.
"Kita lagi persiapan mudah-mudahan hari Senen kalau kita lihat orangtua siap, puskesmas siap, pak lurah siap dalam rangka mereka memonitor," jelasnya.
Baca Juga: Pemkot Bekasi Mulai Menyuntikkan 362 Ribu Dosis Vaksin Pfizer untuk Warga
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
-
KPK Periksa Eks Kajari Bekasi Kasus Suap Ijon Proyek Bupati Ade Kuswara
-
KPK Ultimatum Nyumarno, Politisi PDIP Bekasi Didesak Bersaksi di Kasus Suap Bupati
-
Bupati Bekasi Ade Kuswara Ogah Bicara soal Dugaan Kasih Duit ke Kajari
-
KPK Buka Peluang Periksa Rieke Diah Pitaloka Terkait Kasus Ijon Proyek Bupati Bekasi
-
Resmi! Persija Jakarta Buang Satu Pemain Muda, Siapa?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Nenek Nekat Curi 16 Baju di Tanah Abang, Begini Kondisinya!
-
Daftar Jaksa Diperiksa KPK Terkait Dugaan Suap Bupati Bekasi Non Aktif Ade Kuswara Kunang
-
Sengketa Lahan di Cikarang: Pemkab Bekasi Lawan Warga, Diduga Ada Mafia Tanah
-
450 Ton Sampah Pasar Induk Kramat Jati Dibawa ke Bantar Gebang Bekasi
-
Polda Metro Jaya Lanjutkan 'Interogasi' Dr. Richard Lee dari Pertanyaan ke-74