SuaraBekaci.id - Seekor sapi ngamuk saat mau dikurban hingga menyeret seorang warga. Insiden sapi yang terlepas dan mengamuk telah menjadi viral di media sosial.
Peristiwa itu terjadi pada Senin (19/7/2021), satu hari sebelum Hari Raya Idul Adha pada Selasa (20/7/2021).
Video ini menjadi viral setelah dibagikan oleh akun Instagram @merekamjakarta pada Senin (19/7/2021).
"Sapi terlepas dan mengamuk di Kebon Kacang Jakut," tulis @merekamjakarta seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Senin (19/7/2021).
Momen sapi mengamuk itu terjadi di Jalan Kebon Bawang VIII RT 01 RW 08, Kebon Bawang, Tanjung Priuk, Jakarta Utara pada Senin (19/7/2021) sore. Dalam video itu, sapi itu awalnya berada di atas mobil pick up. Saat mau diturunkan, sapi itu ngamuk dan berhasil meloloskan diri.
Sebelum kabur, sapi itu bahkan sempat menyeret seorang warga yang berusaha menahannya. Orang itu tidak kuat menahan besarnya kekuatan sapi itu.
"Satu orang terlihat terseret karena kuatnya tenaga sapi saat berupaya menahan," tulis keterangan akun ini.
Sapi tersebut lantas berlari kencang ke gang kecil di perumahan warga. Ia berusaha lari dari tangkapan warga yang sudah geger. Beruntung, sapi tersebut akhirnya berhasil ditangkap lagi dan tidak membahayakan warga sekitar.
"Saat ini sapi yang lepas tersebut sudah dapat dikendalikan oleh pawangnya," tulis keterangan video itu.
Baca Juga: Cara Memotong Daging Sate Hewan Kurban Idul Adha yang Efisien dan Cepat
Akun tersebut juga menyampaikan warga yang terseret sapi itu masih hidup. Dipastikan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.
"Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut," pungkas akun tersebut.
Momen sapi mengamuk di ibu kota itu langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam pendapat mereka mengenai kejadian tersebut.
"Seru juga," sahut warganet.
"Sapinya stres karena rame orang, kasian bapaknya," komen warganet.
"Kasian si bapaknya sampai terlempar sana kebanting sini. Auto pada remuk badan pak," tambah yang lain.
Berita Terkait
-
Ketika Perhatian Menjadi Senjata: Membaca Ulang Ancaman Child Grooming
-
Tren Media Sosial Cepat Berganti: Kemampuan Adaptasi atau Mudah Melupa?
-
India Open 2026 Viral: Polusi Ekstrem, Kotoran Burung di Lapangan, Monyet Masuk Tribun
-
Dedi Mulyadi dan Willy Bongkar Sisi Gelap Gunung Emas: 70 Ribu Gurandil dan Raup 250 Kg Emas
-
Viral Donald Trump Diduga Beri Isyarat Jari Tengah Saat Kunjungi Pabrik Ford
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol