SuaraBekaci.id - Stadion Singaperbangsa lokasi vaksinasi COVID-19 massal Karawang 24 Juli-18 Agustus 2021 mendatang. Hal itu ditetapkan Pemerintah Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Vaksinasi COVID-19 massal ini kerjasama antara Pemerintah Provinsi melalui BPBD Jabar bersama Pemkab Karawang.
"Vaksinasi massal itu akan dilaksanakan selama dua bulan, mulai 24 Juli hingga 18 Agustus 2021," kata Sekdakab Karawang Acep Jamhuri, di Karawang.
Pada tahap pertama vaksinasi massal dalam program kerja sama antara Pemprov Jabar dengan Pemkab Karawang itu ditargetkan mampu menjangkau 56.000 orang.
Baca Juga: 9 Gerbang Tol Jakarta-Cikampek Berlakukan Buka Tutup Selama PPKM Darurat
Vaksinasi massal itu diluncurkan untuk warga Kabupaten Karawang yang berusia 12-59 tahun.
Bagi warga Kabupaten Karawang yang mau divaksin dalam program vaksinasi massal tersebut harus mendaftar secara online di website vaksinasik.id.
Sementara itu, menjelang digelarnya vaksinasi massal tersebut, Pemkab Karawang menjadikan kantor BPBD Kabupaten Karawang sebagai posko siaga untuk pelaksanaan vaksinasi massal tersebut.
Pada masa pandemi COVID-19 ini, kantor BPBD Kabupaten Karawang juga dijadikan sebagai posko penyimpanan dan pendistribusian bantuan sosial untuk masyarakat dalam penanganan COVID-19.
Menurut Sekda, pemusatan kantor BPBD Kabupaten Karawang sebagai posko bansos sesuai dengan instruksi Sekda Provinsi Jawa Barat yaitu pembentukan posko pengendalian ketersediaan gas oksigen. (Antara)
Baca Juga: Suntikan Ketiga Vaksin Covid-19 Bikin Para Ahli Ragu, Efek Sampingnya Lebih Parah?
Berita Terkait
-
Kapan Stasiun Whoosh Karawang Dioperasikan?
-
Ibu dan Anak di Karawang Tewas Gantung Diri, Suami Baru Pulang Kerja Langsung Syok Berat
-
Dari Karawang ke Benfica: Cucu Legenda Sunderland Ini Layak Bela Timnas Indonesia
-
Diego Ananda Pitt: Calon Bomber Timnas Indonesia, Blasteran Karawang-Inggris
-
Seorang Dokter di Inggris Coba Bunuh Pasangan Ibunya dengan Vaksin COVID-19 Palsu!
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Pilgub Jabar: Warga Kota Bekasi Dibayar 200 Perak Lipat dan Sortir Kertas Suara
-
Review Airpods Pro: Headset Super Canggih yang Cocok untuk HP Apa Saja
-
Daftar Nama Korban Luka dan Hilang Akibat Kebakaran Hebat Pabrik di Bekasi
-
Publikasi BRI: Ekspansi Bisnis UMKM pada Triwulan III 2024 Melambat
-
Debat Pilkada Bekasi: BN Holik-Faizal Dorong Kolaborasi Industri untuk Kesejahteraan Warga