SuaraBekaci.id - Tukang sayur keliling, Awan (42) diduga menjadi korban begal di Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Kamis (3/6/2021). Dia diduga dibegal saat hendak belanja sayuran di Pasar Labuan sekitar pukul 05.00 WIB.
Tukang sayur dibegal ini dihadang tiga orang pelaku saat dalam perjalanan ke pasar. Tepatnya, saat dia berkendara di Kampung Masigit, Desa Montor, Pegelaran.
Awan mengaku diancam para pelaku dengan menggunakan senjata tajam. Dia pun ketakutan hingga akhirnya menyerahkan uang dan sepeda motorya.
"Kejadiannya jam 05.00 WIB, saat saya hendak belanja sayuran ke Pasar Labuan. Di tengah jalan saya dihadang oleh tiga orang dengan mengendarai motor, uang dan motor saya juga dirampas dan dibawa kabur," katanya dilansir dari Bantenhits.com -- jaringan Suara.com, Kamis (3/6/2021).
Baca Juga: Ditemukan di Perbukitan Pulosari, Tiga Artefak Langka dan Disebut 'Shiva Family'
Dia menyatakan, dirinya tidak dianiaya saat mengalami perisitwa tersebut. Namun, harta bendanya ludes dibawa kabur komplotan begal tersebut.
"Saya tidak bisa jualan lagi, karena kendaraan dan uang modal usaha semuanya habis dirampas begal," katanya.
Sementara, Kapolsek Pagelaran, Iptu Subagiono mengaku, belum mendapatkan laporan peristiwa tersebut dari petugas kepolisian yang piket. Dan, dirinya mengikuti kegiatan di Polres Pandeglang pada pagi hari.
"Belum ada yang ke Polsek kayaknya," katanya.
Baca Juga: Heboh Warga Saketi Pandeglang Temukan Artefak Ganesha, Usia Diperkirakan 1.800 Tahun
Berita Terkait
-
Niat Baik Berujung Petaka: Pria Ditusuk dan Dirampok Saat Bantu Motor Mogok di Ancol
-
Dari Sepeda ke Dapur: Peran Tukang Sayur dalam Kehidupan Ibu-ibu
-
Info Wak! Ini Daftar Jalan Rawan Begal di Medan, Pengendara Diimbau Waspada
-
Dalam Sehari Ada Dua kasus Begal Kendaraan Bermotor Modus Tunggakan Leasing di Depok
-
Pertahankan Ponsel Miliknya, Seorang Sopir Angkot di Jaktim Kena Sabet Celurit Dua Bandit Jalanan
Tag
Terpopuler
- Dihina 'Jual Diri', Fitri Salhuteru Bongkar Aib Nikita Mirzani: Pernah Ditangkap di Hotel dengan Barang Bukti Kondom
- Pagar Laut Tangerang Diduga Dikuasai Aguan, Sindiran Pedas Rocky Gerung: Kalau Mau HGB, Izinnya ke Ikan
- Media Belanda: Patrick Kluivert Orang Belanda Terburuk Keempat Sepanjang Masa
- Mengintip 3 Koleksi Mobil Mayor Teddy Versi LHKPN, Kekayaannya Tembus Rp15 Miliar
- Ciut Lawan Denny Sumargo? Farhat Abbas Minta Maaf usai Kubu Agus Salim Ancam Penjarakan 10 Ribu Warga NTT
Pilihan
-
Gol Dramatis Jelang Bubaran, Borneo FC Kalahkan Kaya FC-Iloilo
-
Gabung Grup 'Neraka' di Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto: Mereka Tim-tim Juara
-
Saham PIK 2 Milik Aguan Terkena 'Abrasi' Pagar Laut, Anjlok Hampir 20 Persen
-
Saham Emiten Milik Aguan PANI Kebakaran Hari Ini, Gegara Pagar Laut Tangerang?
-
Resmi! Penampakan Jersey Baru Timnas Indonesia, Usung Nuansa Klasik dan Budaya Nusantara
Terkini
-
Karawang Berlakukan Aturan Baru, Bus Jemputan Wajib Pakai Plat Lokal untuk Tingkatkan Pendapatan Daerah
-
Geger Tubuh Tak Bernyawa Tersangkut di Pagar Laut Bekasi, Begini Pengakuan Nelayan
-
Begal Sadis yang Bacok Lansia di Bekasi Kini Berakhir Meringis
-
KKP Segel Pagar Laut Milik PT TRPN di Bekasi, Kuasa Hukum: Bukan Salah Kami!
-
Viral Pagar Laut Misterius di Bekasi, KKP Ambil Langkah Penyegelan