SuaraBekaci.id - Politikus PDIP Dewi Tanjung memberikan komentar menohok terkait dengan Ustaz Abdul Somad (UAS) galang dana untuk Palestina.
Dewi Tanjung juga menyinggung tentang UAS galang dana beli kapal selam baru yang sempat dilakukan beberapa waktu lalu.
"Udah berapa total uang sumbangan galang dana untuk beli kapal selam. Sekarang kau mau galang dana untuk Palestina. Jangan menjual penderitaan Rakyat Palestina demi kepentingan pribadi dan kelompok," cuit Dewi Tanjung melalui akun twitternya, Selasa (18/5/2021).
Melalui video di cuitannya tersebut, dia pun mempertanyakan sejumlah hal ke UAS.
"Abdul Somad, aku tidak perlu memanggil kau Ustadz karena kau bukan Ustadz aku dan kau juga pernah bilang kau juga tidak perlu dipanggil Ustadz oleh seorang Dewi Tanjung. Nyai itu mau nanya sama kau ya, kan kau tempo hari pernah teriak-teriak ayo dong kita galang dana untuk membeli kapal selam, Pertanyaan aku somad, kau seorang Ustad, sekarang berapa jumlah dana yang terkumpul dari galang dana untuk membeli kapal selam," katanya dalam video tersebut.
"Kok nyai nggak pernah denger beritanya kau mengumumkan sudah berapa jumlahnya. Seorang ustad kan tentu tahu arti jujur transparan kan," sambung Dewi Tanjung.
Mengenai UAS galang dana untuk Palestina, Dewi Tanjung juga menyinggung soal video viral yang menyatakan bahwa Dubes Palestina menyebut tidak pernah menerima uang dari pendemo.
"Nah lalu Somad, kau juga sekarang teriak-teriak mau membantu saudara-saudara kita di Palestina. Nah ini nyai mau tanya sama kau nih somad, nyai tuh baca di media sosial bahwa statmennya dubes palestina, katanya palestina tidak pernah menerima sumbangan dari para pendemo yang ada di Indonesia," katanya,
Dia lantas menanyakan siapa pendemo yang dimaksud tersebut.
Baca Juga: Kecam Aksi Keji Israel, Buruh Pendukung Palestina Long March ke Kantor PBB
Terakhir, dia menanyakan hukum bagi umat Islam tentang hak orang lain ke UAS.
"Somad, apa hukumnya bagi umat islam yang tahu agama, yang taaat agama, apabila kita memakan hak orang lain atau menjual hak orang lain untuk kepentingan diri sendiri?" kata Dewi Tanjung.
Ustadz Somad meminta agar warga Indonesia mau untuk menyisihkan sedikit untuk bersedekah membantu saudara muslim yang sedang berjuang di Palestina.
Diketahui, UAS meminta agar warga Indonesia mau untuk menyisikan sedikit untuk bersedekah membantu saudara muslim yang sedang berjuang di Palestina.
Informasi terkait penggalangan dana tersebut diunggah Ustadz Somad dari Instagram pribadinya, Minggu (16/5/2021).
Pada unggahan tersebut, Ustadz Somad memberikan informasi terkait kronologi konflik di Palestina.
Berita Terkait
-
Bantah Tudingan Pro-Zionis, Gus Yahya Beberkan Fakta Pertemuan dengan Netanyahu
-
Gelaran Reuni Akbar 212 di Monas
-
Spanduk Putih di Tengah Massa 212 di Monas Jadi Sorotan, Isinya Sentil Kerusakan Alam Sumatera
-
5 Potret Miss Palestina dengan Gaun Bergambar Al-Aqsa, Bikin Dunia Terpukau
-
Suara Lantang Pep Guardiola Dukung Palestina: Dunia Jangan Tutup Mata
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
Terkini
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan
-
Polisi Bongkar Alasan Pelaku Bunuh Teman Sendiri di Pemakaman Bekasi
-
Momen Gibran Main Sepak Bola di Wamena Papua, Cetak Tiga Gol
-
Era Gratis Biskita Trans Wibawa Mukti Bekasi Berakhir, Berapa Biayanya?
-
8 Pedagang Kalibata Gulung Tikar, Total Kerugian Rp1,2 Miliar