SuaraBekaci.id - Sebanyak dua pemudik dinyatakan positif Covid-19 pada arus balik Lebaran 2021. Mereka merupakan pemudik yang mengikuti tes swab anitgen secara acak.
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan, pemeriksaan swab antigen secara acak itu dilakukan di jalur arteri perbatasan Karawang - Bekasi dan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Jakarta.
"Sudah ada sekitar 110 yang dilakukan swab antigen, 2 positif yang ada di jalur arteri. Sampai saat ini yang dilakukan tes swab antigen di jalur Tol Cikampek kilometer 34 sampai saat ini belum ada yang reaktif," katanya, Minggu (16/5/2021).
Pemudik yang positif, kata dia, langsung dibawa ke tempat isolasi yang terletak di Wisma Atlet Jakarta.
"Bagi yang positif yang tadi di jalur arteri sudah langsung diambil langkah-langkah medis kuratif dengan membawa yang bersangkutan ke wisma atlet," jelasnya.
Fadil menyatakan bahwa pemeriksaan swab antigen secara acak di KM 34 Tol Jakek arah Jakarta akan dilaksanakan sampai 24 Mei mendatang.
"Operasinya akan berlangsung sampai tanggal 24 Mei, namun jika dievaluasi bahwa jumlah pemudik masih cukup banyak bisa diperpanjang kembali," katanya di Tol Japek KM 34 arah Jakarta, Minggu (16/5/2021) siang.
Dia mengimbau agar warga yang ingin kembali ke Jakarta untuk mempersiapkan surat keterangan bebas Covid-19.
"Baik dari hasil swab antigen maupun dari hasil pcr test, sehingga nanti memudahkan perjalanan kepada masyarakat yang akan kembali ke Jakarta," himbaunya.
Baca Juga: Pemudik ke Depok Ditest Swab Antigen
Kontributor : Imam Faisal
Berita Terkait
-
Arus Balik Nataru, 54 Ribu Penumpang Kereta Api Tiba di Jakarta
-
Puncak Arus Balik Mudik Nataru 2025 di Pelabuhan Feri Bastiong
-
Arus Balik Nataru di Daop 1 Jakarta Masih Padat, Puluhan Ribu Penumpang Tiba di Stasiun Vital
-
Wakapolri Tinjau Arus Balik Libur Nataru, Skema One Way hingga Contraflow Disiapkan
-
Arus Balik Natal 2025 Mulai Terlihat di Stasiun Senen
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Masjid Al-Ikhlas PIK Resmi Diresmikan, Jadi Pusat Ibadah dan Harmoni di Kawasan Pantai Indah Kapuk
-
Sosok Andy Dahananto Pilot Korban Kecelakaan ATR 42-500 di Gunung Bulusaraung
-
28 KA di Jawa Batal Berangkat Akibat Banjir Jakarta dan Pantura
-
Polisi Bandung Patroli Sambil 'Jepret' Pelanggar Pakai ETLE Genggam
-
7 Fakta Viral Keluarga Miskin Pinjam Beras dan Garam untuk Makan